Bengaluru (ANTARA) - Saham Inggris menguat dalam reli berbasis luas pada awal perdagangan Rabu, setelah inflasi domestik mereda lebih dari yang diharapkan, dengan pound yang lebih lemah mendorong FTSE 100 yang sarat eksportir ke level tertinggi lebih dari dua minggu.
Pada pukul 07.08 GMT, indeks saham-saham unggulan atau blue-chips FTSE 100 yang berorientasi ke pasar luar negeri terangkat 1,1 persen, sedangkan indeks saham-saham berkapitalisasi sedang atau mid-caps FTSE 250 yang lebih fokus di dalam negeri bertambah 2,7 persen.
Pound melemah setelah inflasi Inggris turun lebih besar dari yang diperkirakan pada Juni dan paling lambat dalam lebih dari setahun di 7,9 persen dibandingkan ekspektasi 8,2 persen.
Real estat, real estate investment trusts dan pengembang perumahan yang peka terhadap suku bunga naik antara 5,3 persen dan 6,5 persen.
Hargreaves Lansdown menambahkan 5,0 persen setelah platform investasi tersebut melaporkan bisnis dan aset baru bersih yang lebih tinggi.
Aston Martin Lagonda Global Holdings melonjak 6,1 persen setelah Goldman Sachs meningkatkan saham produsen mobil mewah itu menjadi "beli" dari "netral".
Antofagasta tergelincir 0,9 persen setelah penambang Chile itu menurunkan perkiraan produksi tembaga setahun penuh.
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Nurul Aulia Badar
Copyright © ANTARA 2023