Jakarta (ANTARA News) - Timnas Arab Saudi menikmati kemenangan 4-1 atas Malaysia dalam laga ujicoba menjelang lanjutan pertandingan Pra Piala Asia 2015 menghadapi tuan rumah Indonesia, Sabtu (23/3).
Pertandingan uijcoba itu sendiri berlangsung di Shah Alam Stadium, Minggu, dikutip dari situs resmi AFC.
Gol yang dicetak oleh Yousef Al Salem dan Yahya Al Shehri memberikan keunggulan bagi timnas Arab yang pernah menjuarai tiga kali Piala Asia.
selanjutnya, pelatih Arab Saudi Juan Lopez membuat rotasi di babak kedua.
Malaysia hanya mampu membalas satu gol lewat Kapten Safiq Rahim. Sementara Arab Saudi kembali menggetarkan gawang Malaysia lewat Naif Hazazi dan Hamdan Al Hamdan.
Di grup C Pra Piala Asia 2015, Arab Saudi yang mengalahkan China 2-1 di laga perdana memimpin klasemen dengan perolehan tiga poin, disusul Irak (3), sementara China dan Indonesia belum mengoleksi poin. Selain Indonesia bertemu Arab Saudi, sehari sebelumnya, China akan menjamu Irak.
Sementara Timnas Indonesia yang ditangani duet pelatih Rahmad Darmawan dan Jacksen F Tiago mulai fokus menentukan skuat inti. Hingga saat ini sebanyak 28 pemain menjalani latihan di Gelora Bung Karno Jakarta. Manajemen Timnas tidak mengagendakan ujicoba untuk Hamka Hamzah dkk. (*)
Pewarta: Tasrief Tarmizi
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013