Kudus (ANTARA) - Puluhan pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah mendeklarasikan dukungannya terhadap Muhaimin Iskandar sebagai bakal calon presiden pada Pemilu 2024.

"Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar kami nilai sebagai sosok yang mampu memimpin Indonesia. Apalagi dia mendapat kepercayaan dari kalangan kiai di Indonesia," kata Koordinator pelaku UMKM Kudus Husnul Huda ditemui di sela-sela kegiatan deklarasi di Cafe Joglo Maqha Desa Ngembalrejo, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus, Selasa.

Untuk itulah, kata dia, dirinya bersama teman pelaku UMKM lainnya yang jumlahnya 20-an menyatakan dukungannya terhadap Muhaimin Iskandar atau biasa disapa Gus Imin tersebut.

Terlebih lagi, imbuh dia, Gus Muhaimin merupakan santri tulen dan diutus para kiai untuk menjadi calon presiden.

Meskipun lahir dan besar dari lingkungan pondok pesantren, kata dia, Gus Muhaimin juga merupakan sosok yang dekat dengan semua kalangan serta memiliki rasa toleransi yang tinggi terhadap umat beragama.

"Kami akan berupaya mendapatkan banyak dukungan dari pelaku usaha lainnya di Kudus agar ikut bergabung mendukung Gus Muhaimin menjadi Presiden RI," ujarnya.

Beberapa waktu lalu, para pegiat seni di Kabupaten Kudus juga mendeklarasikan diri untuk mendukung Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar maju sebagai calon presiden di Pemilu 2024.

Aksi deklarasi berlangsung di Gravitasi Teras Muria Kudus dan dibarengi dengan aksi baca syair untuk Muhaimin pada 14 Juli 2023.

Baca juga: Muhaimin Iskandar sebut perlu inovasi atasi ketimpangan ekonomi
Baca juga: Komunitas milenial Bima-Dompu NTB dukung Muhaimin Iskandar Capres 2024
Baca juga: Muhaimin ingatkan soal kolaborasi ketahanan pangan dalam negeri

Pewarta: Akhmad Nazaruddin
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2023