SEA V League merupakan liga voli indoor yang diikuti oleh empat negara Asia Tenggara. Untuk kategori putra, ajang tersebut rencananya akan berlangsung di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Jawa Barat.
"Kalau dulu namanya ASEAN Grand Prix, nah ASEAN Grand Prix itu pernah dilaksanakan dua kali, tapi untuk putri. Pertama pada 2019 yang mengikuti adalah timnas putri, untuk yang kedua, yang mengikutinya adalah tim BJB Tandamata," kata Ketua Umum Pengurus Pusat PBVSI Imam Sudjarwo, dalam konferensi pers di Jakarta, Senin.
Pada kategori putra, Indonesia akan diwakili oleh tim Jakarta LavAni ditambah sejumlah pemain timnas yang memenangi medali emas SEA Games Kamboja 2023.
"Kemudian untuk tahun ini ada dua event sekaligus, putra dan putri. Nomenklaturnya diubah menjadi SEA V League. Jadi Liga bola voli Asia Tenggara," ucap Imam.
Adapun alasan penyelenggaraan SEA V League diselenggarakan di Padepokan Voli, dan bukan di kawasan Senayan yang lebih populer, karena Indonesia ingin memperkenalkan padepokan yang dimilikinya kepada negara-negara lain.
"Padepokan bola voli ini di tingkat Asia hanya ada tiga, yang pertama ada di Jepang, kemudian di Thailand, dan kita yang ketiga. Ini luar biasa. Bahkan menurut presiden organisasi bola voli dunia yang paling bagus di Sentul ini, karena fasilitasnya di sana lengkap, bukan hanya urusan bola voli saja," tambah Imam.
Jadwal pertandingan SEA V League kategori putra di Sentul, Indonesia:
21 Juli
Thailand vs VietnamIndonesia vs Filipina
22 Juli
Filipina vs Thailand
Indonesia vs Vietnam
23 Juli
Vietnam vs FilipinaBaca juga: Indonesia gagal ke semifinal AVC Challenge Cup kalah dari Thailand
Baca juga: Variasi serangan tim voli Indonesia bikin Kazakhstan kewalahan
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Roy Rosa Bachtiar
Copyright © ANTARA 2023