DUBAI, Uni Emirat Arab, 18 Maret 2013 (ANTARA/PRNewswire) --
- Para pemimpin negara diminta untuk menghadiri Forum 2014 untuk menyelesaikan krisis besar abad 21
Berbicara pada hari terakhir Forum Pendidikan dan Keahlian Global perdana di Dubai yang dihadiri oleh 500 delegasi dari 50 negara untuk mendiskusikan tuntutan global akan tingkat pendidikan yang lebih baik, Pendiri dan Ketua GEMS Education, Sunny Varkey, berkata:
"Berdasarkan dari hasil Forum, kami memutuskan bahwa Forum Pendidikan dan Keahlian Global akan menjadi acara tahunan yang digelar di Uni Emirat Arab dan kami berencana untuk memastikan Forum ini sebagai 'Davos of Education'. Pendidikan seharusnya dianggap sebagai hal yang terpenting di dunia karena mampu mengatasi persoalan-persoalan dunia yang paling menuntut. Saya mendesak kepada para pemimpin negara, pembuat kebijakan, pengusaha, dan LSM untuk berpartisipasi dalam Forum ini pada tahun 2014, untuk fokus pada pendidikan demi masa depan anak-anak di seluruh dunia."
Dr. Fareed Zakaria dari CNN, komentator persoalan dunia internasional terkemuka, yang ikut menyumbangkan pidatonya, mengomentari konferensi ini: "Menurut saya, sebuah forum seperti ini sangat membantu memperbaiki tingkat pendidikan, sehingga akan melahirkan masyarakat yang jauh lebih inovatif dan beradab di masa depan."
Pada konferensi di tahun ini yang berorientasi pada kemitraan publik-swasta, mantan Presiden Amerika Serikat, Bill Clinton, berkata:
"Pada tahun 2050, diperkirakan 86 persen anak-anak dunia berasal dari negara-negara berkembang. Maka, sangat tidak mungkin penanganan oleh pemerintah saja atau bantuan internasional saja akan mampu memberikan pendidikan berkualitas bagi mereka. Sehingga partisipasi penuh dari semua pihak akan sangat dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan pendidikan berkualitas.
Mantan Perdana Menteri Inggris, Tony Blair, berkata: "Masa depan pendidikan terletak pada kerjasama. Tidak perlu ada pembatasan antara sektor publik dan swasta dalam bidang pendidikan. Karena negara-negara yang berhasil mengembangkan sektor pendidikan ialah negara-negara yang mengimplementasikan kerjasama publik-swasta dalam bidang pendidikan." Beliau berbicara pada Forum Pendidikan dan Keahlian Global perdana di Dubai yang mendiskusikan efektifitas kerjasama publik-swasta dalam memenuhi permintaan global akan pendidikan yang lebih baik.
H.E. Maria Kiwanuka, Menteri Keuangan, Perencanaan dan Pengembangan Ekonomi Uganda, berkata:
"Sektor swasta dapat membuka jalan bagi kita menuju lobi swasta-publik. Hubungan antara Pemerintah, sektor swasta, dan akademia sangatlah penting. Kita harus terus menjaga simbiosis yang saling menguntungkan ini."
Forum ini, yang diselenggarakan secara bersama-sama oleh UNESCO, The Commonwealth Business Council, Pemerintah Uni Emirat Arab, dan GEMS Education akan mencari cara untuk menciptakan perubahan yang nyata, berkesinambungan, dan terukur bagi sistem pendidikan pada tingkat global dan lokal.
Fokus utamanya adalah membangun sebuah ekosistem kondusif demi terciptanya kerjasama efektif antara publik dan swasta, termasuk kerangka regulasi yang menjamin akses, kualitas, relevansi, dan kesetaraan dalam penyediaan pendidikan.
Sekitar 67 juta anak-anak tak memiliki akses ke sekolah dasar dan 72 juta anak-anak lainnya tak memiliki kesempatan untuk mengenyam bangku sekolah menengah.
Forum ini mencakup berbagai topik dalam sektor pendidikan; termasuk sesi yang membahas teknologi disruptif, pendidikan teknis dan kejuruan, dan kesetaraan dalam pendidikan.
Para hadirin antara lain, E. Pierre Nkurunziza, Presiden Burundi, H.E. Maria Kiwanuka, Menteri Keuangan, Perencanaan dan Pengembangan Ekonomi Uganda, H.E. Olusegun Obasanjo, Mantan Presiden Republik Federal Nigeria, H.E. Cirino Ofuho, Menteri Pemuda, H.E. Chilundo Arlindo, Wakil Menteri Pendidikan Mozambik, Sudan Selatan, H.E. Reem Al Hashimy, Menteri Negara Uni Emirat Arab, Nick Fuller, Kepala Pendidikan, Olimpiade 2012 Inggris, H.E. Shashi Tharoor, Menteri Pengembangan SDM India, dan Lor Andrew Donis, Mantan Menteri Negara Bidang Pendidikan Inggris.
http://www.facebook.com/GESForum
http://www.twitter.com/GemsEducation
Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Margaret Flanagan / Rebecca Sageman
ASDA'A Burson-Marsteller
Tel: +971-4-4507-600
Email: margaret.flanagan@bm.com / rebecca.sageman@bm.com
Sumber: GEMS Education
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2013