Secara umum, ini adalah hari yang baik bagi kami, ini sedikit mulus dan tidak ada masalah dengan mobil,"
Melbourne (ANTARA News) - Juara dunia Sebastian Vettel mempertajam rivalitasnya dengan mendominasi kedua sesi latihan pada hari pembuka musim Formula 1, di Grand Prix Australia, Jumat.
Pebalap Jerman yang mengincar gelar dunia untuk musim keempat secara berturut-turutnya, menyetir mobil yang ia juluki "Heidi yang lapar" di sekitar Sirkuit Melbourne dengan catatan waktu satu menit 25, 908 detik sebelum akhir sesi kedua.
Torehan itu memuncaki catatan waktu pada hari ini, mengungguli rekan setimnya yang berasal dari Australia Mark Webber (1 menit 26,172 detik) yang menghuni peringkat kedua ketika tim Red Bull menyebar bibit keraguan perihal selisih tim itu dengan tim lainnya sudah semakin menipis.
"Secara umum, ini adalah hari yang baik bagi kami, ini sedikit mulus dan tidak ada masalah dengan mobil," kata Vettel (25) kepada Reuters..
"Setelah semua pengujian, menyenangkan untuk dapat tampil di sini - sirkuit ini tidak menjadi lebih mudah, ini adalah tantangan yang bagus."
Nico Rosberg (1 menit 26,322 detik) menjadi yang terbaik dari pebalap sisanya pada hari yang bersemangat untuk Mercedes, di mana ia masih dapat meneruskan sesi meski mendapat masalah girbox, beberapa saat setelah rekan setimnya Lewis Hamilton melaju di gravel dan menuju tembok.
Mantan juara dunia Kimi Raikkonen, yang mnghuni peringkat ketiga pada kejuaraan tahun lalu, dan Romain Grosjean menduduki peringkat keempat dan kelima perihal catatan waktu untuk mengonfirmasi penampilan yang bagus untuk Lotus di pengujian pra musim.
Berjalan sendirian
Juara dunia dua kali Fernando Alonso dan rekan setimnya Felipe Massa mengawali sesi kedua dengan lebih kompetitif untuk Ferari, menduduki pringkat keenam dan kedelapan pada catatan waktu tercepat secara keseluruhan untuk mengapit Hamilton yang kurang beruntung.
Hamilton mengawali hari yang hangat dan cerah di Albert Park ini dengan bagus, dan menduduki peringkat keempat pada sesi latihan pertamanya untuk Mercedes setelah ia pindah dari McLaren.
Juara 2008 ini harus berjalan sendirian menuju paddock tujuh menit sebelum akhir sesi kedua, setelah mengalami tabrakan yang oleh timnya disebabkan karena masalah pad apengerjaan body kendaraan yang membuat ia mengalami understeer.
"Secara keseluruhan ini adalah hari yang bagus, jika bukan yang termulus," kata pria Inggris itu. "Saya gembira dengan tempat di mana kami berada dan untuk melihat Nico di peringkat ketiga pada catatan waktu yang memperlihatkan bahwa kami cukup kompetitif."
Pebalap Jerman Adrian Sutil melakukan awal sempurna saat ia kembali ke Force India setelah ia absen selama setahun dari olahraga ini untuk menduduki peringkat kesembilan tercepat secara keseluruhan, melampaui bukan hanya rekan setimnya Paul Di Resta namun juga kedua pebalap McLaren.
jenson Button, yang memenangi tiga dari empat Grand Prix Australia terakhir, hanya mampu menduduki peringkat ke-11 tercepat - terpaut 2,386 detik - dengan rekan setimnya yang baru, Sergio perez asal Meksiko, yang menduduki peringkat ke-13 tercepat.
"Ini adalah salah satu hari tersulit yang dapat saya ingat," kata ketua tim Martin Whitmarsh. Langit cerah, namun pebalap Belanda Giedo van der Garde tampil buruk, di mana mobil Caterhammnya melanju di gravel setelah salah mengalkulasi putaran keenam yang menghancurkan hari Hamilton.
Sesi latihan ketiga berlangsung pada Sabtu, sebelum kualifikasi untuk balap Minggu.
"Kami telah membuat banyak perubahan untuk mobil di musim ini dan kami tidak paham bagaimana cara mengluarkan potensi terbaik."
(H-RF/A020)
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013