Jakarta (ANTARA) - Kepala Biro Humas dan Sistem Informasi Sekretariat Jenderal (Setjen) MPR RI Siti Fauziah mengingatkan generasi muda akan pentingnya mengenal karakter dan jati diri bangsa, sebagai upaya utama untuk mengantisipasi dampak negatif kemajuan teknologi.
"MPR sendiri sangat concern akan hal itu, sebab kita harus menjaga generasi muda jangan sampai terbawa arus negatif. Berbagai upaya dilakukan MPR untuk meningkatkan dan menguatkan karakter generasi muda,” kata Siti dalam keterangan tertulis diterima di Jakarta, Minggu.
Siti mengatakan hal tersebut saat membuka gelar acara Forum Komunikasi Publik (FKP) dalam rangka Sarasehan Kehumasan MPR RI, di Ruang Sidoluhur, Universitas Islam Batik Surakarta (UNIBA), Surakarta, Jumat (7/7).
Lebih lanjut, Siti mengatakan pelestarian budaya merupakan salah satu cara untuk menanamkan karakter untuk generasi muda. Atas dasar itu, Siti mengajak generasi muda, khususnya mahasiswa UNIBA, melestarikan budaya Tanah Air.
"Saya berharap, mahasiswa di sini tetap menjaga kebudayaan. Walaupun tidak dilarang untuk mengenal kebudayaan negara lain sebagai penambah wawasan, tapi saya sangat tekankan, kebudayaan Indonesia jangan dilupakan, sepakat ya adik-adik? Jadi, tidak melupakan kebudayaan bangsa sendiri. Intinya, itulah pendidikan karakter bangsa," ucapnya.
Pada kesempatan tersebut, Siti juga mengajak peserta FKP yang hadir untuk mengunjungi MPR RI. Hal tersebut, kata dia, karena MPR merupakan sahabat kebangsaan untuk masyarakat.
"Silakan dengan mematuhi prosedur yang sudah ditetapkan, MPR menerima kunjungan rakyat, seperti ingin serap aspirasi, diskusi, meminta informasi soal MPR dan produk MPR, atau berwisata edukasi dan sejarah, bisa ke perpustakaan dan berkeliling ke beberapa spot menarik untuk berfoto," ujar Siti.
Untuk memberi kemudahan dalam mengenal MPR, tambah Siti, pihaknya membuka akses informasi via daring, seperti Instagram, Twitter, Facebook, website resmi, dan aplikasi Buku Digital MPR yang bisa diunduh secara gratis.
Lebih lanjut, Rektor UNIBA Amir Junaidi mengapresiasi MPR yang menyelenggarakan FKP untuk mahasiswa. Ia berharap, forum tersebut bermanfaat untuk mahasiswa dan civitas akademika UNIBA.
“Mudah-mudahan juga acara ini, bisa memberikan manfaat yang sangat luar biasa buat kami. Dan semoga kita bisa selalu bersinergi melakukan hal yang bermanfaat untuk kita semua," ujar Amir.
Baca juga: Setjen MPR ingatkan Pemilu 2024 jangan sampai jadi sumber perpecahan
Baca juga: Setjen MPR RI raih penghargaan BKN Award 2023
Baca juga: Setjen MPR dukung aksi cegah kekerasan terhadap anak
Baca juga: Setjen MPR: Generasi Z harus miliki prinsip nilai-nilai Pancasila
Pewarta: Fath Putra Mulya
Editor: Guido Merung
Copyright © ANTARA 2023