Gol pertama Liverpool, dicetak oleh Luis Suarez menit 21'. Dia berhasil melesatkan bola dari sudut sempit, setelah mendapat umpan terobosan dari Jose Enrique.
Menjelang babak pertama berakhir, gawang "The Reds" justru kebobolan. Tottenham berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1, lewat gol Jan Vertonghen.
Bek asal Belgia itu dengan apik melakukan sundulan, setelah mendapat umpan silang dari Gareth Bale. Bola yang menuju pojok kiri gawang, tidak bisa terjangkau oleh kiper Brad Jones.
Tottenham bahkan bisa unggul lewat gol Vertonghen yang kedua, pada menit 53'. Dia kali ini melakukan tendangan kaki kiri, yang berawal lagi-lagi dari umpan Bale.
Dalam keadaaan tertinggal 1-2, Liverpool berhasil bangkit. Stewart Downing mencetak gol menit 66', setelah memanfaatkan kesalahan bek Tottenham, Walker yang salah melakukan back-pass.
Liverpool terus menguasai pertandingan, dan akhirnya mencetak gol kemenangannya menit 82'. Kapten Steven Gerrard dengan apik melakukan eksekusi tendangan penalti yang tidak bisa ditepis oleh kiper Hugo Lloris.
Tendangan dari titik putih itu, berawal dari dijatuhkannya Suarez di kotak penalti. Pergerakan lincah pemain asal Uruguay tersebut, membuat bek Assuo-Ekotto terpaksa harus memberikan jegalan.
Kemenangan 3-2 yang diperoleh Liverpool, membuat mereka berada di peringkat enam klasemen sementara Premier League dengan poin 45. Pasukan Brendan Rodgers itu masih harus berbagi poin sama dengan Everton, yang berada di peringkat enam. (lod)
Pewarta: M Baghendra Lodra
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013