Jumlah dividen tunai tersebut setara dengan lima kali lipat dari besaran dividen tunai yang dibagikan tahun lalu yang sebesar Rp71,4 miliar

Jakarta (ANTARA) - PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG Tbk (Sinarmas MSIG Life) dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) di Jakarta, Rabu, menyetujui untuk membagikan dividen tunai senilai Rp371,7 miliar atau setara Rp177 per lembar saham.

"Jumlah dividen tunai tersebut setara dengan lima kali lipat dari besaran dividen tunai yang dibagikan tahun lalu yang sebesar Rp71,4 miliar," ujar Presiden Direktur Sinarmas MSIG Life Wianto Chen.

Selain itu, RUPST juga menyetujui perubahan nama perseroan menjadj PT MSIG Life Indonesia (MSIG Life), termasuk penyesuaian logo dan alamat perusahaan, seiring rencana jangka menengah dengan mayoritas kepemilikan saham oleh Mitsui Sumitomo Insurance Co., Ltd (MSI) sejak 2019.

Wianto mengatakan perseroan terus menerus mengikuti permintaan pasar dan menyesuaikan bisnis melalui optimalisasi ragam produk dan teknologi inovatif, sebagai upaya terus memahami kebutuhan perlindungan yang lebih personal sesuai keunikan setiap nasabah.

Dia melanjutkan, perseroan telah melakukan ekspansi bisnis pada kanal distribusi, serta mengembangkan produk yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat yang beragam, dan sesuai dengan regulasi Produk Asuransi Yang Dikaitkan dengan Investasi atau PAYDI yang baru.

"Juga menguatkan ekosistem tata kelola yang baik dan berkelanjutan, serta meningkatkan kualitas layanan nasabah dan customer experience," ujar Wianto.

Sepanjang tahun 2022, perseroan mempercepat pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM), transformasi digital, dan data analisis, serta secara berkelanjutan mengembangkan aplikasi digital yang baik bagi karyawan, tenaga pemasar, dan nasabah, serta meningkatkan profitabilitas keuangan Perusahaan dengan data analisis yang tepat.

"Sinarmas MSIG Life selalu berupaya meraih standar yang lebih tinggi, menangkap peluang pasar, serta menghadapi tantangan eksternal dengan akselerasi dan optimalisasi seluruh lini
usaha," ujar Wianto.

Sepanjang 2022, Sinarmas MSIG Life meraih laba bersih senilai Rp365,84 miliar atau naik 134,06 year on year (yoy), meskipun pendapatan premi menurun dari Rp3,64 triliun pada 2021 menjadi Rp2,59 triliun pada 2022.

Dari sisi rasio tingkat kesehatan finansial, perseroan mencatatkan pencapaian RBC konvensional perusahaan mencapai 2.527 persen pada 2022.

Baca juga: Sinarmas MSIG Life catatkan pertumbuhan nilai bisnis Rp102 miliar
Baca juga: Sinarmas MSIG Life cairkan klaim Rp132,4 miliar pada triwulan I
Baca juga: Sinarmas MSIG Life dan KB Bukopin luncurkan Smart Maxi Assurance

Pewarta: Muhammad Heriyanto
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2023