Jakarta (ANTARA News) - Supermodel kelahiran Jerman ini mengaku ia akan menjadi salah satu juri panel di acara televisi "America's Got Talent".

Klum akan menjadi juri keempat di acara buatan Simon Cowell itu.

Ia akan bergabung dengan tim juri yang terdiri dari Howie Mandel, Howard Stern, dan personil Spice Girl, Mel-B dalam acara yang dipandu oleh Nick Cannon.

"Senang bergabung dengan @HowardStern @howiemandel @OfficialMelB & @NickCannon di @nbcagt sebagai juri baru! Pasti asyik," kicau Klum di Twitter.

"Kami ingin mengembangkan sebuah acara yang akan memikat perhatian dunia, kami dan para kontestas akan beruntung karena reputasi Heidi di mata internasional," kata Paul Telegdy, President of Alternative Programming NBC, seperti yang dikutip dari Reuters.

Klum bergabung dengan juri panel sejak audisi di New Orleans, Senin (4/3). Audisi dibuka untuk penyanyi, penari, pesulap, dan penampil lainnya di acara berhadiah 1 juta dolar.

Bulan lalu, Mel B bergabung dengan NBC menggantikan Shaon Osbourne yang keluar dari acara itu karena sang anak, Jack, diberhentikan dari sebuah reality show di stasiun yang sama.

NBC berpendapat dengan kehadiran Klum dan Mel B, penonton acara tersebut akan bertambah. Acara itu mengalami penurunan penonton saat final September lalu, kurang dari 11 juta penonton.

Klum juga menjadi pembawa acara kompetisi desain baju "Project Runway" dan kompetisi model "Germany's Next Top Model" di negaranya.

(NTA)

Penerjemah: Natisha Andarningtyas
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013