Jakarta (ANTARA) - Sebanyak 15 negara akan berpartisipasi dalam agenda Kejuaraan Bulu Tangkis Junior Asia (BAJC) 2023 yang akan berlangsung di GOR Amongrogo, Yogyakarta, pada 7-16 Juli.
Ketua Panitia Pelaksana BAJC 2023 Armand Darmadji menuturkan, agenda akbar bagi pebulu tangkis tingkat junior itu akan memainkan dua format yaitu beregu campuran dan nomor perorangan.
"Negara peserta adalah Indonesia sebagai tuan rumah, Bangladesh, China, Taiwan, Hong Kong, India, Jepang, Malaysia, Korea Selatan, Filipina, Thailand, Vietnam, dan Uni Emirat Arab," kata Armand melalui jumpa pers virtual di Jakarta, Senin.
Selain 14 negara tersebut, ada tambahan satu negara yang tidak mengikuti kompetisi beregu dan hanya memainkan nomor perorangan, yaitu Srilanka, kata Armand menambahkan.
Sehubungan dengan pemilihan Provinsi Yogyakarta sebagai lokasi pelaksanaan, Armand menyebutkan sejumlah alasan baik dari aspek teknis dan unsur sejarah.
Dari unsur sejarah, panitia BAJC 2023 menyadari bahwa Yogyakarta menjadi salah satu provinsi yang melahirkan sejumlah legenda dan atlet berkaliber dunia seperti Tri Kusharjano, Sigit Budiarto, Fransisca Ratnasari, hingga terkini ada Lisa Ayu Kusumawati dan ganda putra peringkat satu dunia Muhammad Rian Ardianto.
"Kota ini punya sejarah panjang melahirkan bibit-bibit bulu tangkis legenda Tanah Air," Armand menyebutkan.
Selain itu, dari aspek teknis pun Yogyakarta sudah teruji dengan sukses menggelar dua turnamen internasional tahun lalu yaitu International Series dan International Challenge.
Tak hanya itu, GOR Amongrogo juga menjadi saksi kesuksesan Indonesia menjadi tuan rumah penyelenggara Kejuaraan Dunia Junior 2017.
Armand mengatakan, dua agenda tersebut ternyata mendapat respon yang sangat baik dari para penggemar cabang olahraga tepok bulu di Yogyakarta. Oleh sebab itu, panitia kembali memilih Yogyakarta sebagai kota tuan rumah dan optimistis bisa kembali meraup sukses pelaksanaan.
"Antusias dan gairah masyarakat Yogya masih sangat besar terhadap bulu tangkis. Tahun lalu ada dua agenda besar dan animonya sangat besar. Bahkan arena tidak cukup karena saking banyaknya pengunjung," pungkas Armand.
Baca juga: 1.529 pebulu tangkis muda masuk screening Audisi PB Djarum 2023
Baca juga: Debby Susanto: Indonesia Badminton Cup ajang pencarian bibit atlet
Pewarta: Roy Rosa Bachtiar
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2023