Madrid (ANTARA News) - Atletico Madrid menyia-nyiakan peluang untuk memangkas jarak dengan Barcelona di puncak klasemen Liga Spanyol menjadi sembilan angka, ketika mereka hanya mendapat satu angka saat bermain imbang 0-0 dengan tuan rumah Malaga.

Tim tamu memulai pertandingan dengan brilian, di mana Diego Costa, Arda Turan, dan Cristiano Rodriguez berusaha mencetak gol pembuka, namun justru Thibaut Courtois yang dipaksa melakukan penyelamatan serius pertama di laga ini ketika ia menghalau tandukan Martin Demichelis, lapor AFP.

Dan meski Atletico mendominasi penguasaan bola setelah turun minum, justru Malaga yang kembali nyaris mencetak gol ketika tandukan Weligton masih sedikit melenceng dari tiang jauh Courtois saat ia menyambut tendangan bebas Vitorino Artunes.

Tambahan satu angka tidak membantu ambisi-ambisi Eropa kedua klub ini meski Atletico membuka keunggulan dua angka atas Real Madrid yang berada di peringkat ketiga, dan Malaga unggul satu angka atas Valencia pada pertarungan mereka memperebutkan tiket Liga Champions terakhir di peringkat keempat.

Pertandingan serupa juga berakhir dengan skor 0-0 pada laga pertama Diego Simeone melatih Atletico lebih dari setahun silam, namun tidak ada indikasi laga ini akan berakhir imbang setelah 20 menit pertama yang menegangkan. (RF/A008)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013