Dikutip dari keterangan resmi WSBK, Rabu, Lecuona menargetkan dua kemenangan berturut-turut di Jepang, sementara Vierge akan memulai debutnya di acara ikonik tersebut.
"Saya sangat senang bisa bertarung di Suzuka 8 Hours lagi sebagai Tim HRC tahun ini. Saya bisa menang tahun lalu, tapi saya mengerti bahwa itu adalah balapan yang tidak mudah," kata Lecuona.
"Tahun ini, rekan tim saya adalah Takumi Takahashi dan Xavi Vierge, dan saya menantikan untuk berlari bersama mereka sekarang. Kami akan melakukan yang terbaik dengan tim dan staf dan mengincar podium teratas," imbuhnya.
Lecuona berkompetisi dalam balapan edisi 2022 dengan CBR1000RR-R FIREBLADE SP dan dia akan melakukannya lagi tahun ini saat dia mencari kemenangan beruntun di Suzuka.
Baca juga: Lecuona bagi kesan gantikan Marquez di MotoGP Spanyol
Jika ia menang lagi tahun ini, maka Lecuona bergabung dengan Michael van der Mark (ROKiT BMW Motorrad) sebagai pebalap WSBK saat ini yang memenangkan balapan back-to-back dengan Honda pada 2013 dan 2014.
Pebalap Belanda itu juga memenangkan dua Suzuka 8 Hours berturut-turut pada 2017 dan 2018 bersama Yamaha, sementara Alex Lowes (Kawasaki Racing) mencatatkan hattrick kemenangan di Jepang antara 2016 dan 2018.
Lecuona akan bergabung dengan rekan setimnya di WSBK untuk balapan tahun ini. Vierge akan berusaha mengulangi kesuksesan debut rekan setimnya dan mengklaim kemenangan dalam balapan Suzuka 8 Hours pertamanya.
"Kali ini, saya akan berpartisipasi di Suzuka 8 Hours untuk pertama kalinya dari Tim HRC. Saya sangat senang bisa berpartisipasi sebagai pebalap di etape yang sama di mana banyak pebalap telah mengukir sejarah sejauh ini," ujar Vierge.
"Lecuona adalah juga rekan satu tim di WSBK, dan Takahashi adalah pebalap hebat dengan banyak pengalaman balapan sebelumnya. Saya yakin jika ketiga pebalap bekerja sama, kami bisa memenangkan balapan," imbuh pebalap berusia 26 tahun itu.
Baca juga: Toprak targetkan titel juara dunia 2024 bersama BMW
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2023