Palembang (ANTARA) - PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit III Plaju meningkatkan kapasitas produksi Avtur hingga 25 juta barel per bulan dalam rangka memenuhi permintaan pasar yang semakin meningkat.

“Melalui pengaturan kontinuitas suplai crude injeksi dan full mode avtur di salah satu unit Crude Distillate Unit (CDU), Kilang Pertamina Plaju telah berhasil meningkatkan produksi avtur hingga mencapai 20-25 MB perbulan,” kata Pjs. General Manager (GM) Refinery Unit III, Antoni R. Doloksaribu di Palembang, Selasa.

Ia mengatakan peningkatan produksi Avtur ini merupakan wujud kontribusi Kilang Pertamina Plaju dalam mendukung arahan terkait kemandirian suplai energi dan meminimalisir impor produk BBM.

“Kilang Pertamina Plaju berkomitmen memenuhi kebutuhan energi secara nasional, kita sudah tingkatkan kapasitas produksi Avtur di CDU menjadi 25 juta barel per bulan, sehingga mendukung arahan kemandirian energi untuk meminimalisir impor,” katanya.

Pada tahun 2015, produksi Avtur di Kilang Pertamina Plaju sempat mengalami penurunan karena perubahan karakteristik crude yang dibutuhkan.Tren penurunan produksi itu menyebabkan diskontinuitas produksi hingga 2019.

Namun pada Desember 2020, Kilang Pertamina Plaju berhasil kembali memproduksi Avtur melalui program Avtur Reborn yang mengkombinasikan crude, serta didukung pembangunan New Avtur Treater Unit (ATU) secara mandiri.

Hasilnya, diperoleh produksi Avtur 10-15 juta barel dari CDU IV, cukup untuk memenuhi 100 persen permintaan Avtur di wilayah Sumbagsel.

Dengan peningkatan kapasitas produksi hingga 25 juta barel per bulan, Kilang Pertamina Plaju mampu mengekspansi pasar hingga keluar Sumbagsel untuk mendongkrak margin keuntungan.

Jika sebelumnya pemasaran Avtur di lingkup wilayah Sumbagsel seperti Palembang, Jambi & Kampung, kini lokasi pemasaran baru yang dituju yakni ke Krueng dan Simeulue (NAD), Pulau Baai (Bengkulu) dan Pulau Natuna (Riau) yang semuanya dilifting via kapal, kata Antoni

Sementara itu, Pjs. Executive GM (EGM) Sumbagsel Pertamina Patra Niaga Awan Rahardjo mengapresiasi langkah Kilang Pertamina Plaju dalam meningkatkan kapasitas produksi Avtur.

“Kami sangat mengapresiasi, tentunya dengan peningkatan produksi ini, akan memperkuat ketahanan stok Avtur di regional Sumbagsel, sehingga dapat melayani penerbangan dengan lebih baik, suplai yang telah dilakukan selama ini sudah sesuai kebutuhan dan produknya sudah bagus sekali,” katanya.

Baca juga: Pertamina jamin ketersediaan avtur di 13 bandara embarkasi haji

 

Pewarta: Ahmad Rafli Baiduri
Editor: Nurul Aulia Badar
Copyright © ANTARA 2023