Jakarta (ANTARA News) - Indonesia ingin meniru langkah India dalam mempersatukan warga negaranya di luar negeri (diaspora) lewat kartu visa khusus.

"India memiliki sistem kartu visa khusus bagi diaspora India agar leluasa keluar masuk negaranya dan mendapat perlakuan secara khusus dibanding warga asing," kata Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat Dino Patti Djalal pada "Lokakarya Nasional Diaspora Indonesia" di Kementerian Luar Negeri RI, Jakarta Pusat, Rabu.

Dino menyebut visa khusus ini membuat sekitar 30 juta orang India di luar negeri mudah menyumbangkan tenaga, pikiran, dan apa pun kepada negaranya.

"Kemudahan itu memicu orang India kembali ke India, baik yang masih menjadi warga negara maupun yang sudah melepas kewarganegaraannya," kata dia seraya mengatakan India tidak pernah menyia-nyiakan potensi warganya di luar negeri.

Dia menilai Indonesia patut meniru langkah India itu, sementara pihaknya sendiri terus berusaha memperjuangkannya melalui sejumlah upaya.

"Jangan sampai potensi diaspora Indonesia terhalang oleh masalah keimigrasian. Padahal, sebenarnya mereka ingin memberi kontribusi positif bagi negara asalnya," kata Dino.

(A061/D007)

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013