Karawang (ANTARA News) - Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur, Rieke Diah Pitaloka-Teten Masduki meraih suara terbanyak di dua tempat pemungutan suara khusus Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Rieke-Teten berhasil memperoleh 232 suara, disusul oleh pasangan Dede Yusuf-Laksamana yang mendapat 230 suara.

Sementara pasangan Ahmad Heryawan-Dedy Mizwar meraih suara terbanyak ke tiga di Lapas Karawang, yakni 146 suara, diikuti oleh Dikdik Mulyana Arief Mansur-Cecep Nana Suryana Toyib yang meraih 110 suara.

Selanjutnya pasangan Irianto MS Syafiuddin-Tatang Farhanul Hakim memperoleh 59 suara.

Jumlah pemilih yang tercatat di dua TPS khusus tersebut yakni 932 orang. Suara tidak sah, terhitung sebanyak 30 suara.

(KR-MAK)

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2013