Jakarta (ANTARA News) - Musisi Dwiki Dharmawan merencanakan sebuah konser untuk memperingati 30 tahun berkarya di dunia musik.

Dalam konser berjudul "Dwiki Dharmawan 'Collaborating Harmony'" ini, dia akan mempersembahkan kolaborasi musik tradisional Indonesia, jazz, pop, dan juga orkestra, selain juga tampil bersama musisi internasional.

"Saya benar-benar ingin mewujudkan konser 30 tahun di Jakarta. Kemudian akan dibawa tur ke Istanbul, Turki dan London," tuturnya saat meluncurkan dvd live konsernya di Wina.

Ia memilih Istanbul karena kota ini menjadi  pusat perpaduan budaya dunia, Asia dengan Eropa, sementara London dipilihnya karena kota tersebut menjadi kiblat musik dunia, selain Amerika Serikat.

Sebelum konser tersebut diselenggarakan September nanti, ia akan membuat praacara berupa roadshow ke beberapa kampus di Jakarta mulai bulan depan. 

Roadshow itu akan berisi kuliah umum musik yang dikaitkan dengan disiplin ilmu lain, misalnya komunikasi dan psikologi.

(nta)

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013