Jakarta (ANTARA News) - Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufri mengingatkan kembali para orang tua untuk tidak menyuruh anaknya mengais rejeki di jalanan karena itu bukan tempat yang aman untuk anak-anak.

"Tolong, tolong, sebab jalanan bukan tempat yang baik buat anak, saya khawatir tertabrak kendaraan," kata Mensos saat berdialog dengan anak jalanan dan para orang tua di Lapangan Tanah Merah Pedongkelan, Jakarta Timur, Jumat.

Mensos mengatakan, jika karena faktor ekonomi anak turun ke jalan, maka sudah tugas pemerintah untuk membantu mereka.

Kementerian Sosial sebagai kementerian yang mengurus warga miskin mempunyai berbagai program unggulan untuk penanganan kemiskinan misalnya Program Keluarga Harapan.

"Saya dapatkan anak-anak sampai jam 11 malam masih di jalan karena kalau tidak bawa uang ibunya tidak bukakan pintu," kata Mensos.

Mensos seharusnya didampingi Joko Widodo dalam kegiatan "ngobrol bareng" anak jalanan dan orang tua anak jalanan itu, namun karena suatu hal gubernur DKI Jakarta tersebut tidak hadir.

Mensos sempat berdialog dengan anak-anak tersebut menanyakan cita-cita mereka. Sebagian besar anak-anak tersebut masih tetap ingin sekolah.

Selain berdialog, Mensos juga menyerahkan bantuan berupa sembako dan perlengkapan sekolah untuk anak.

(D016)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013