Ponsel bersistem operasi Android 4.0 itu, tulis Fujitsu dalam situs resminya, akan hadir mulai Juni 2013 dengan nama Stylistic S01.
"Seiring dengan populasi usia dewasa di Eropa yang terus tumbuh, pemakaian ponsel pintar pada segmen demografis itu diperkirakan akan naik," sebut perusahaan asal Jepang itu.
Meskipun layar sentuh empat inci Stylistic S01 mengadopsi tingkatan tekanan seperti panel ketik (keypad), Fujitsu mengaku penggunaan layar sentuh dibanding panel ketik menjadi hambatan bagi pengguna manula.
"(Tingkatan Tekanan) itu membantu pengguna menghindari sentuhan dan pemakaian yang tidak diinginkan. Stylistic S01 juga dilengkapi fungsi alarm bersuara keras yang dapat memberitahu pengguna di situasi bahaya," sebut Fujitsu.
Fujitsu mengklaim ponsel raku-raku non-smartphone itu telah terjual sebanyak 20 juta unit di Jepang sejak 2001 melalui operator NTT Docomo.
Berikut spesifikasi ponsel pintar khusus manula Fujitsu yang dijual di pasar Prancis:
Kerapatan piksel layar 800 x 480 dengan kamera belakang 8,1 megapiksel dan kamera depan 0,3 megapiksel.
Ponsel berprosesor Qualcomm 1,4 Ghz dan memori internal empat giga bit itu mendukung konektivitas HSPA, WiFi, Bluetooth, dan GPS.
Stylistic S01 akan dipamerkan di ajang Mobile World Congress 2013 di Barcelona Spanyol dengan baterai 1800 mAh dan kemampuan kedap air serta debu.
(I026)
Pewarta: Imam Santoso
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013