Paket emas batangan itu muncul di di Ishinomaki, pefektur Miyagi, sekitar 10 hari yang lalu.
Kunio Suno, Presiden Ishinomaki Fish Market Co Ltd, perusahaan yang mengelola pelabuhan dan perikanan desa tersebut, mengatakan ia menerima sebuah paket berisi dua emas batangan seberat masing-masing 1 kilogram.
"Karena tulisannya 'aneka barang', saya buka," kata Suno kepada AFP.
Suno terkejut mendapati emas 24 karat berjumlah dua batang.
"Satu terbungkus di kertas cokelat, satu lagi dengan kertas koran, keduanya terletak di bungkusan yang menggelembung," kata Suno, seperti dilaporkan Reuters.
Tidak ada pesan atau pun alamat yang tertera di paket itu, meski paket itu diduga berasal dari kota Nagano.
Suno mengatakan ia akan menggunakan uang itu untuk membangun kembali pasar ikan Ishinomaki.
Yoshie Kaneko dari Ishinomaki Revival Support Network, yang juga menerima dua emas batangan mengatakan "kami sangat menghargai donatur. Kami tidak akan menyia-nyiakannya."
Pada 11 Maret 2011, gempa berkekuatan 9 skala Richter dan tsunami besar melanda Jepang. Bencana itu menewaskan sekitar 19.000 jiwa dan memicu kebocoran nuklir.
Ishinomaki terletak 350 kilometer ke arah timur laut dari Tokyo. 3.000 penduduknya tewas akibat bencana dan 40.000 bangunan hancur.
(nta)
Penerjemah: Natisha Andarningtyas
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013