Manado (ANTARA News) - Enam kecamatan di Manado dilanda banjir akibat hujan yang turun sejak Sabtu dinihari hingga Minggu pagi.
"Kecamatan yang dimaksud adalah Singkil, Paal Dua, Sario, Tuminting, Malalayang, dan Wenang," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Manado Maximillian Tatahede, di Manado, Minggu.
Tatahede mengatakan air pada keenam kecamatan itu naik sekitar 60-70 centimeter, bahkan sudah masuk ke rumah-rumah penduduk, sehingga warga harus menyingkir sementara waktu ke lokasi yang aman.
"Penduduk kami rata-rata diungsikan ke rumah-rumah ibadah seperti Masjid dan Gereja, karena letaknya lebih tinggi," kata Tatahede.
(KR-JHB/E011)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013