Cirebon (ANTARA) - Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum meminta kepada 120 konten kreator yang mengikuti program Pelatihan Smiling West Java (SWJ) Ambassador 2023, untuk membuat video dalam rangka mempromosikan wisata di Kota Cirebon.
"Saya memberikan tugas kepada 120 konten kreator, untuk bisa mempromosikan wisata di Kota Cirebon," kata Wagub Uu di Cirebon, Selasa, saat membuka Pelatihan Smiling West Java (SWJ) Ambassador 2023 di Kota Cirebon.
Uu mengatakan 120 konten kreator yang mengikuti pelatihan ini berasal dari Kota/Kabupaten Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan, mereka akan mendapatkan pelatihan bagaimana memasarkan daerah melalui platform digital.
Untuk itu, lanjut Uu pihaknya meminta kepada para peserta agar membuat video tentang destinasi wisata di Cirebon dan mengunggahnya ke media sosial untuk mempromosikan potensi wisata di Kota Wali.
Ia menjelaskan potensi wisata Kota Cirebon cukup banyak yang harus digali, seperti Kampung Arab Panjunan, Kampung Cina, Pondok Pesantren Bendakerep Argasunya, Makam Sunan Gunung Jati, dan masih banyak lainnya.
"Silakan buat video sebagus mungkin, dan semoga dari video tersebut dapat meningkatkan potensi wisata Cirebon," ujarnya.
Wagub Uu mengatakan konten kreator mempunyai peranan penting dalam mempromosikan potensi wisata di Jawa Barat, terutama di desa wisata yang selama ini belum terekspos dan diketahui banyak orang.
Padahal, lanjut Uu potensi wisata tersebut sangat menarik, sehingga harus dipromosikan secara masif melalui media sosial untuk meningkatkan kunjungan wisata di Jawa Barat.
Ia menyampaikan, efek domino dari meningkatnya kunjungan wisatawan adalah bertambahnya pendapatan asli daerah (PAD) dari sektor pariwisata yang hasilnya digunakan untuk pembangunan daerah.
"Sektor pariwisata ini menjadi tolak ukur baik dan buruknya perekonomian suatu daerah, jika wisatanya bagus maka ekonominya juga dipastikan bagus," katanya.
Baca juga: Disparbud kembangkan Cirebon Raya jadi destinasi favorit di Jawa Barat
Baca juga: Menparekraf: Gegesik Kulon Cirebon masuk 50 desa wisata terbaik
Baca juga: Perbanyak destinasi wisata, Pemkot Cirebon bangun kawasan kampung Arab
Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Biqwanto Situmorang
Copyright © ANTARA 2023