Jakarta (ANTARA) - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora ) RI Dito Ariotedjo berkomitmen untuk memastikan tata kelola kementerian yang ia pimpin berjalan secara transparan, dan dengan tujuan tersebut ia pun menerima kunjungan Satuan Petugas Khusus (Satgasus) Pencegahan Korupsi Polri, Senin.

Kunjungan tersebut menjadi bagian kolaborasi kedua lembaga sebagai tindakan pencegahan tindak pidana korupsi .

"Saya ingin memastikan tata kelola di Kemenpora itu akuntable, transparan, dan menjunjung tinggi integritas yang namanya anti korupsi," kata Menpora Dito saat ditemui di Jakarta, Senin.

Dito menyampaikan bahwa kolaborasi kedua lembaga untuk pencegahan korupsi telah dilakukan melalui sejumlah diskusi, dan selanjutnya diadakan pendampingan ke di lingkungan Kemenpora.

"Adanya kolaborasi ini memastikan ke depan pengelolaan anggaran di Kemenpora good govermentnya tinggi dan sesuai dengan norma-norma juga aturan yang sudah ditetapkan oleh negara," kata Menpora.

Baca juga: Kemenpora teken Nota Kesepahaman kembangkan "sports industry-science"

Kunjungan tersebut dihadiri oleh Wakil Satgasus Pencegahan Korupsi Polri Novel Baswedan dan anggota Satgasus Yudi Purnomo.

"Di Kemenpora kami mendukung kegiatan anti korupsi, perbaikan sistem dan lain sebagainya. Tentunya kami berharap kegiatan di Kemenpora di masa kepemimpinan Pak Menteri (Dito Ariotedjo) bisa berjalan dengan lancar dan tentunya dalam koridor anti korupsi dan integritas yang baik," kata Novel.

Secara terpisah, Yudi Purnomo menyampaikan bahwa ke depan Satgasus pencegahan korupsi Polri mampu mendeteksi tindak korupsi, analisis, dan pemantauan di lingkungan Kemenpora.

"Kami dalam beberapa minggu ke depan akan mengadakan pertemuan untuk membahas secara teknis, agar Kemenpora bisa menjadi salah satu kementerian yang anti korupsi," kata Yudi.

Baca juga: Kemenpora carter pesawat untuk kepulangan atlet ASEAN Para Games
Baca juga: Menpora minta promosi POMNAS dimasifkan

Pewarta: Fajar Satriyo
Editor: Roy Rosa Bachtiar
Copyright © ANTARA 2023