Jakarta (ANTARA News) - Juventus berhasilkan membungkam Celtic di Celtic Park dengan skor 3-0 dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions, dini hari tadi.
Gol pertama 'Si Nyonya Besar' disarangkan oleh Alessandro Matri pada menit 3', setelah menerima umpan jauh dari Federico Peluso. Penyerang asal Italia itu melakukan tendangan pelan untuk mengecoh kiper Celtic dan masuk.
Setelah gol itu, tuan rumah langsung menekan dengan melakukan berbagai serangan. Hanya saja, pasukan Neil Lennon belum juga memasukkan bola.
Pertandingan justru mengarah kekasar, dengan diberikannya tiga kartu kuning pada pemain Celtic dan satu untuk Juventus.
Titik terang kemudian hadir bagi anak-anak asuh Antonio Conte pada 13 menit menjelang bubaran. Claudio Marchisio berhasil membuat gol setelah menerima umpan dari Matri.
Dia berlari mengecoh bek lawan dan menendang bola masuk ke gawang, 2-0 untuk Juventus.
Lalu pada menit 84' Mirko Vucinic berhasil menggenapkan kemenangan. Dia berhasil memasukkan bola setelah mendapat umpan dari Marchisio, yang memanfaatkan kesalahan bek Celtic.
Kemenangan 3-0 di kandang lawan, bagi Juventus adalah modal sangat penting untuk melangkah di leg kedua. Apalagi nanti, mereka akan bermain di kandang sendiri yaitu di Turin.
Sementara itu di laga 16 besar Liga Champions lainnya, PSG berhasil mengalahkan Valencia dengan skor 2-1.(lod)
Penerjemah: M Baghendra Lodra
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013