Hal ini merupakan komitmen kami untuk berkontribusi dalam pencapaian SDGs.

Jakarta (ANTARA) - PT PLN Indonesia Power memborong 18 penghargaan di bidang tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) atau corporate social responsibility (CSR) dalam ajang TOP CSR Award 2023.

Direktur Utama PLN Indonesia Power Edwin Nugraha Putra dalam keterangannya, di Jakarta, Jumat, mengatakan penghargaan tersebut merupakan buah dari upaya perusahaan dalam melakukan kegiatan CSR dengan pendekatan creating shared value (CSV).

Menurut dia, PLN Indonesia Power berkomitmen dan turut berkontribusi dalam peningkatan perekonomian, peningkatan sumber daya manusia (SDM) hingga pelestarian lingkungan Indonesia melalui program TJSL.

Setiap program TJSL yang dijalankan akan diupayakan dapat menciptakan CSV, sehingga dapat berkontribusi dalam pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

“PLN IP terus lakukan inovasi salah satunya melalui program CSR dengan menciptakan CSV bagi korporasi maupun masyarakat, sehingga mampu berkontribusi dalam peningkatan ekonomi, sosial, kesehatan, dan lingkungan,” ujarnya pula.

Edwin juga mengatakan pemanfaatan FABA menjadi bahan bangunan sampai dengan pupuk yang melibatkan berbagai lapisan masyarakat dalam proses produksinya hingga dapat berguna untuk infrastruktur di daerah sampai dengan jalan tol, pengolahan sampah menjadi pelet untuk co-firing yang banyak membantu pemerintah daerah dalam mengatasi permasalahan sampah, hingga binaan-binaan lain di unit yang memunculkan UMKM baru dan terus dibina untuk kesejahteraan serta program CSR lain yang menggunakan pendekatan CSV.

"Hal ini merupakan komitmen kami untuk berkontribusi dalam pencapaian SDGs,” katanya pula.

Dalam penghargaan TOP CSR Award 2023, PLN Indonesia Power meraih 18 penghargaan Five Star dengan predikat luar biasa dan Four Star dengan predikat sangat baik, yang mana penghargaan itu diterima sembilan unit PLN Indonesia Power dengan masing- masing kategori Top CSR Award 2023 Five Star dan Four Star serta TOP Leader on CSR Commitment 2023 yang diterima pucuk pimpinannya.

Unit PLN IP yang meraih penghargaan, yaitu:
1. PLN Indonesia Power Saguling POMU TOP CSR Awards 2023 # Star 5 dan Lukman Nulhakim sebagai Senior Manager Saguling POMU meraih TOP Leader on CSR Commitment 2023.
2. PLN Indonesia Power Bali PGU PLTDG Pesanggaran TOP CSR Awards 2023 # Star 5 dan Flavianus Erwin Putranto sebagai Senior Manager PLN IP Bali PGU PLTDG Pesanggaran meraih TOP Leader on CSR Commitment 2023.
3. PLN Indonesia Power UPDK Keramasan TOP CSR Awards 2023 # Star 5 dan Erwin Andy Herlambang sebagai Manager PLN IP UPDK Keramasan meraih TOP Leader on CSR Commitment 2023.
4. PLN Indonesia Power Grati PGU TOP CSR Awards 2023 # Star 5 dan Yosefan Johan sebagai Senior Manager PLN IP Grati PGU meraih TOP Leader on CSR Commitment 2023.
5. PLN Indonesia Power Priok PGU TOP CSR Awards 2023 # Star 5 dan Igan Subawa Putra sebagai General Manager PLN IP Priok PGU meraih TOP Leader on CSR Commitment 2023.
6. PLN Indonesia Power Semarang PGU TOP CSR Awards 2023 # Star 4 dan Buyung Arianto sebagai Senior Manager PLN IP Semarang PGU meraih TOP Leader on CSR Commitment 2023.
7. PLN Indonesia Power Suralaya PGU TOP CSR Awards 2023 # Star 4 dan Irwan Lubis sebagai General Manager PLN IP Suralaya PGU meraih TOP Leader on CSR Commitment 2023.
8. PLN Indonesia Power Cilegon PGU TOP CSR Awards 2023 # Star 4 dan Doni Bakar sebagai Senior Manager PLN IP Cilegon PGU meraih TOP Leader on CSR Commitment 2023.
9. PLN Indonesia Power PLTU Banten 3 Lontar POMU TOP CSR Awards 2023 # Star 4 dan Rita Triani sebagai Senior Manager PLN IP PLTU Banten 3 Lontar POMU meraih TOP Leader on CSR Commitment 2023.
Baca juga: PLN IP kembangkan captive power 5.000 MW di Kawasan Industri Morowali
Baca juga: PLN Indonesia Power raih dua penghargaan Indonesia Best CSR Awards

Pewarta: Kelik Dewanto
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023