Indeks saham-saham unggulan atau blue-chips FTSE 100 yang berorientasi ke pasar internasional terpangkas 0,2 persen pada pukul 07.17 GMT, sedangkan indeks saham-saham berkapitalisasi sedang atau mid-caps FTSE 250 yang berfokus di dalam negeri melemah 0,1 persen.
Harga rumah Inggris turun secara tahunan pada Mei untuk pertama kalinya dalam 11 tahun, kata pemberi pinjaman hipotek (KPR) Halifax, mendorong penurunan 1,1 persen pada saham pengembang perumahan.
Sektor pertambangan juga merosot 0,7 persen karena harga tembaga jatuh setelah data menunjukkan ekspor China menyusut jauh lebih cepat dari yang diharapkan pada Mei dan impor turun.
Saham sektor energi juga diperdagangkan 0,4 persen lebih rendah, mengikuti harga minyak mentah yang merosot.
Croda International PLC kehilangan 2,1 persen karena Goldman Sachs menurunkan peringkatnya pada saham grup bahan kimia khusus itu menjadi "netral" dari "beli". Indeks sektor bahan kimia juga jatuh 1,4 persen.
Baca juga: Saham Eropa dibuka datar di tengah kegelisahan kenaikan suku bunga
Baca juga: Wall St ditutup menguat, investor tunggu pertemuan Fed minggu depan
Baca juga: Harga minyak berlanjut turun karena kekhawatiran perlambatan ekonomi
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Biqwanto Situmorang
Copyright © ANTARA 2023