Kalau Romi Herton, insyaallah terpilih jadi wali kota mari kita tata Kota Palembang,"
Palembang (ANTARA News) - Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional HM Hatta Rajasa mengajak bakal calon wali kota Palembang Romi Herton kalau terpilih menjadi wali kota untuk bersama-sama menata kota "pempek" tersebut.
"Kalau Romi Herton, insyaallah terpilih jadi wali kota mari kita tata Kota Palembang," kata Hatta ketika pelantikan pengurus DPD, DPC, DPRt, rayon dan sub rayon PAN sekota Palembang, Garda Muda Nasional dan lainnya, Sabtu.
Menurut dia, pedagang kaki lima disediakan tempat, dicarikan modal dan diberdayakan mereka supaya menjadi pedagang kelas menengah, bukan lagi pedagang informal.
Ia menyatakan, ini penting supaya masyarakat cepat maju oleh sebab itu usaha-usaha pemberdayaan masyarakat Kota Palembang menjadi sangat penting.
"Menteri Koordinator Bidang Perekonomian memberikan perhatian sangat tinggi penyedian dana untuk perlindungan sosial dan pemberdayaan masyarakat kita," katanya.
Ia mengatakan, Kota Palembang maju sekarang dan sudah beberapa kali mendapat apresiasi dari pemerintah pusat, karena kemajuan dan kebersihannya.
"Kita ingin lagi kesejahteraan masyarakat meningkat dengan cepat," tuturnya.
Hatta juga meminta kepada kader PAN supaya program merakyat langsung implementasikan dalam agenda-agenda pro rakyat.
Orang nomor satu di PAN itu juga menyatakan alasan partai tersebut memilih Romi Herton menjadi calon wali kota Palembang, karena sudah berpengalaman dengan wali kota sekarang dalam memajukan kota itu.
Jadi, PAN berkepentingan mendahulukan kepentingan rakyat dan sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian tentunya dirinya mengetahui track record seluruh bupati/wali kota di Indonesia maju atau tidak, tuturnya.
Kemudian Musi Banyuasin juga maju ada recordnya dan Palembang juga maju, paparnya.
(KR-SUS/M019)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013