London (ANTARA News) - Pelatih Chelsea Rafael Benitez berharap Frank Lampard dapat menutup pekan ini dengan mengurangi tekanan pada Si Biru, ketika Wigan berkunjung ke Stamford Bridge pada Sabtu.

Pasukan Benitez tidak pernah menang dalam empat pertandingan dan sangat memerlukan tiga angka untuk mempertahankan genggaman mereka di peringkat ketiga, dan memperbesar rasa kepercayaan diri mereka yang sedang rapuh.

Pria Spanyol ini tidak diragukan lagi memikirkan pentingnya mengamankan finish di empat besar, dan dengan itu dapat meraih satu posisi untuk berpartisipasi di Liga Champions musim depan.

Tetapi kekalahan Chelsea di markas Newcastle pada akhir pekan silam membuat tim peringkat keempat Tottenham dapat mendekati mereka dengan sekarang hanya terpaut satu angka dari Si Biru, sedangkan tim peringkat kelima Everton hanya terpaut tiga angka.

Laju terkini itu telah merugikan baik Benitez dan para pemainnya, yang telah tersingkir di Piala Liga, di mana Piala FA mereka telah ditahan imbang klub League One Brentford, serta menyia-nyiakan posisi unggul di liga saat berhadapan dengan Newcastle dan Reading.

Hal-hal positif telah menipis di lapangan dan apapun selain kemenangan atas tim papan bawah Wigan, akan semakin memicu spekulasi mengenai peluang Benitez untuk berkiprah sampai akhir musim ini.

Dalam kondisi itu, Benitez dapat mengharapkan Lampard kembali dapat memperlihatkan penampilan berpengaruhnya. Lampard yang tampil sebagai pemain pengganti, mencetak gol kemenangan saat Inggris menjamu Brazil pada pertandingan persahabatan Rabu di Wembley.

Penampilan impresif Lampard bersama Inggris diikuti oleh laporan-laporan, yang menyebutkan jajaran petinggi Chelsea sedang mempertimbangkan ulang niat mereka untuk tidak menawari kontrak baru kepada gelandang itu pada musim panas mendatang.

Belakangan ini penampilan pemain 34 tahun itu sangat baik, dan Benitez yakin mantan bintang West Ham United itu dapat meneruskan bermain di level tertinggi untuk beberapa waktu.

"Ia telah mencetak gol demi gol untuk kami, dan saya pikir ia melakukannya dengan baik," kata Benitez kepada Chelsea TV.

"94 penampilan (timnas) adalah pencapaian fantastis. Jika ia bisa mendapatkan 100 (penampilan timnas) itu akan menjadi sangat positif, dan itu akan berarti ia akan berada dalam kondisi kebugaran terbaiknya. Ia akan bermain dan ia akan melakukannya dengan baik."

Penyerang Si Biru Demba Ba masih dapat dimainkan meski ia mengalami patah hidung pada pekan lalu, namun keraguan masih menyelimuti perihal kebugaran kiper Petr Cech yang absen membela timnas Republik Ceko saat melawan Turki di tengah pekan karena mengalami cedera pada jarinya.

John Obi Mikel dan Victor Moses akan kembali absen setelah membawa Nigeria ke final Piala Afrika.

Tetapi pelatih Wigan Roberto Martinez bisa mendapat sedikit simpati dari sesama warga Spanyol Benitez.

The Latics hanya meraih satu kemenangan 12 pertandingan liga terakhir mereka, dan sedang berada di zona degradasi.

Wigan tidak beruntung sehingga kalah 1-2 di markas klub London itu pada akhir musim lalu, namun Martinez yakin penampilan timnya saat mengalami kekalahan itu telah menginspirasi mereka untuk meraih tujuh kemenangan dari sembilan pertandingan, yang sudah cukup untuk menjaga mereka tetap berkompetisi di Liga Utama Inggris.

"Tidak pernah ada saat yang baik untuk bermain melawan klub papan atas," kata Martinez. "Mereka sangat tidak beruntung, tidak pernah mendapatkan hasil-hasil mereka, dan mereka sedang sakit selama periode sepuluh pertandingan di mana mereka tidak mendapatkan skor yang layak."

"Kami akan melihat kepada diri kami sendiri dan kami perlu membangun dua angka yang kami dapatkan saat melawan Stoke dan Southampton, dan kami tahu bahwa musim lalu itu adalah hasil yang berat untuk diambil namun penampilannya impresif."

"Itu benar-benar titik balik dalam musim kami, dan itu memberi kami kepercayaan diri yang hebat untuk maju dan mendapatkan tujuh kemenangan dari sembilan pertandingan terakhir."

(H-RF/Z002)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013