Jakarta (ANTARA) - MPX Logistics Internasional (MPXL Tbk), perusahaan logistik berskala Internasional, mengumumkan penandatanganan kontrak kemitraan strategis dengan PT China West Development Indonesia untuk mengerjakan sejumlah proyek di Indonesia.
Penandatanganan kemitraan strategis ini juga mencakup pembelian material semen curah OPC (Ordinary Portland Cement) sebanyak 100.000 ton lebih.
"Kemitraan ini akan menjamin pengiriman yang efisien, andal, dan terukur dari material konstruksi ke lokasi proyek," kata Direktur Utama (Dirut) MPX Logistics Internasional Wijaya Candera dalam keterangan di Jakarta, Jumat.
Sebagai anak perusahaan dari China State Construction Corporation (CSCEC), PT. China West Development Indonesia termasuk perusahaan konstruksi dengan reputasi mumpuni. Dari data yang diketahui, CSCEC ini adalah perusahaan public terbesar di Industri Beton China dan merupakan salah satu dari 500 perusahaan Top Fortune di China. tak hanya itu, perusahaan asal China ini juga perusahaan urutan 20 teratas di industri bahan bangunan China.
Proyek pertama yang akan digarap adalah Pembangunan Pulp Project di Tarakan atau disebut juga Phoenix Resources International Project , Kalimantan Utara. Perusahaan akan mengatur pengiriman material senilai Rp130 miliar selama 15 bulan, serta penyewaan alat berat.
Kalimantan Utara saat ini merupakan salah satu propinsi yang akan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) dan Kawasan Industri Hijau Indonesia (KIHI). Ini akan meningkatkan investasi dari perusahaan nasional dan multinasional karena sumber Energi hijau yang murah dan ramah lingkungan.
MPXL memiliki pengalaman dan pengetahuan yang luas dalam industri logistik yang meliputi jaringan transportasi, material proyek dan pergudangan. Penandatanganan MoU ini akan memungkinkan perusahaan untuk menggunakan keahliannya dalam menyediakan ekspedisi dan pengaturan logistik yang tepat waktu dan efisien.
Dikatakan Candera, perusahaan terus berupaya untuk mengembangkan jaringan logistik yang kuat dan membantu perusahaan-perusahaan nasional dan internasional memenuhi kebutuhan logistik mereka. Melalui kemitraan strategis ini, perusahaan akan memperkuat posisinya di industri logistik Indonesia dan dapat membantu meningkatkan kemajuan infrastruktur di Indonesia.
Sebagai perusahaan logistik terkemuka, pihaknya memiliki visi untuk memberikan layanan yang unggul dan terpercaya bagi pelanggan di seluruh Indonesia. Dengan kemitraan strategis ini, perusahaan akan menambah nilai terhadap proyek-proyek di Indonesia melalui pengiriman material yang tepat waktu dan efisien.
Kontrak kemitraan strategis ini adalah langkah maju penting bagi perusahaan dalam memperkuat posisinya sebagai penyedia logistik terkemuka yang mampu mengatasi tantangan logistik di Indonesia.
Baca juga: MPXL gandeng perusahaan China di proyek smelter NTB
Baca juga: MPXL raih "oversubscribe" 41,5 kali saat perdana melantai di bursa
Baca juga: MPX Logistics International peroleh dana Rp43,2 miliar usai resmi IPO
Pewarta: Ahmad Wijaya
Editor: Biqwanto Situmorang
Copyright © ANTARA 2023