Mereka akan membawa dan mempresentasikan mengenai fesyen Indonesia, sehingga produksi fesyen Indonesia bisa lebih dikenal di dunia fesyen internasional."
Jakarta (ANTARA News) - Indonesia Fashion Week (IFW) 2013 yang didukung World Fashion Week akan menghadirkan empat desainer internasional.
"Kami mengundang empat desainer selebriti dari World Fashion Week yang sudah terkenal di negaranya masing-masing," ujar Ketua World Fashion Week, Paco De Jaimes, pada jumpa pers IFW di Jakarta, Selasa.
Empat desainer tersebut akan datang meramaikan IFW 2013 dan membantu mempromosikan IFW di negara mereka.
"Mereka akan membawa dan mempresentasikan mengenai fesyen Indonesia, sehingga produksi fesyen Indonesia bisa lebih dikenal di dunia fesyen internasional," ujar Paco.
Empat desainer itu adalah Samuel Cirnansck asal Brazil, Melinda Looi asal dari Malaysia, Addy van den Krommenacker asal Belanda, dan Camilla Welton asal Swedia.
World Fashion Week adalah organisasi mode yang berpusat di Washington DC, AS. Ini merupakan sebuah badan mode yang bertujuan untuk memajukan fesyen dunia demi mengentaskan kemiskinan dan memperkuat persatuan antarbangsa.
(M048)
Pewarta: Maria Rosari Dwi Putri
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013