Jakarta (ANTARA) - Serial komedi romantis fantasi dari Korea bertajuk "HeartBeat" akan tayang perdana di Prime Video pada 26 Juni.
Baca juga: Dua drama Korea terbaru akan tayang di Prime video
Disutradai oleh Lee Hyun-suk dan diproduksi oleh stasiun TV Korea KBS, serial "HeartBeat" diperankan oleh berbagai aktor dan aktris antara lain Ok Taec-yeon, Won Ji-an, Park Kang-hyun, dan Yoon So-hui.
“HeartBeat mengeksplorasi kehidupan vampir yang energinya terkuras karena manusia. Bagaimana kehidupan vampir Korea di abad ke-21? Kisah yang lahir dari imajinasi semacam ini diharapkan dapat menghibur, mengundang tawa, dan menyentuh hati penonton," kata Lee Hyun-suk dalam rilis pers yang diterima di Jakarta pada Senin.
Serial ini mengisahkan tentang seorang vampir bernama Seon U-hyeol (Ok Taec-yeon) yang bertekad untuk menjadi manusia dan mengalami rasanya jatuh cinta dengan tidur di peti mati selama 100 tahun.
Sayangnya, tujuan tersebut dipersingkat hanya dalam satu hari setelah ia dibangunkan oleh seorang wanita bernama Joo In-hae (Won Ji-an).
Terbiasa untuk mengurus dirinya sendiri sejak usia dini, tumbuh sebuah mekanisme pertahanan dalam diri Ji-an yang membuatnya menjadi keras dan tangguh dalam prosesnya.
Pertemuannya dengan seorang pria misterius yang tertidur di peti mati perlahan menurunkan pertahanannya, dan hubungan tak terduga antara Seon U-hyeol dan Joo In-hae pun terjadi.
Serial "HeartBeat" akan tayang sebanyak 16 episode yang rilis setiap Senin dan Selasa. Selain Indonesia, serial tersebut akan ditayangkan secara eksklusif oleh Prime Video di lebih dari 240 negara di seluruh dunia.
Baca juga: X1 batal, Afgan tetap tampil di V Live Awards
Baca juga: Afgan hingga Mamamoo akan tampil di konser V Heartbeat Indonesia
Baca juga: Series "A+" tempati peringkat satu di Prime Video, ini sinopsisnya
Pewarta: Farhan Arda Nugraha
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2023