Pada 2014 masa bakti pemerintaha akan berakhir, sehingga pemerintah mulai sekarang dan untuk dua tahun ke depan akan memprioritaskan program percepatan penurunan kemiskinan,"
Tegal (ANTARA News) - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan menjelang berakhirnya masa kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, pemerintah akan fokus program penanggulangan kemiskinan.

"Pada 2014 masa bakti pemerintaha akan berakhir, sehingga pemerintah mulai sekarang dan untuk dua tahun ke depan akan memprioritaskan program percepatan penurunan kemiskinan," katanya di Tegal, Jawa Tengah, Kamis.

Sedangkan sasaran program peningkatan kesejahteraan tersebut, kata dia, pada para nelayan, petani, usaha kecil menengah, para buruh, dan pegawai.

Ia mengatakan kedatangan sejumlah menteri ke Kabupaten Tegal ini juga ingin melihat langsung kondisi masyarakat di daerah.

"Untuk mewujudkan program percepatan penurunan kemiskinan tersebut, sejumlah menteri telah menyiapkan program nyata langsung pada masyarakat di daerah," katanya.

Ia mengatakan bahwa menjelang berakhirnya pemerintahan SBY, kementerian akan bekerja lebih keras untuk menyelesaikan program pengentasan kemiskinan.

"Intinya, dalam dua tahun ini, kementerian harus lebih bekerja keras dan harus bisa menyelesaikan program terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat lapisan bawah," katanya.
(KR-KTD/M008)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013