Sekarang ini gunakan dulu sapi lokal, jangan selalu solusinya menambah impor, karena ekses tambahan impor yang tidak proporsional akan menekan harga di tingkat peternak,"
Jakarta (ANTARA News) - Menteri Pertanian Suswono mengatakan daerah sentra penghasil sapi nasional telah menyiapkan pasokan daging untuk mengantisipasi permintaan di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.
"Saya sudah mengirim surat kepada Menko Perekonomian yang intinya daerah penghasil sapi siap mendukung untuk kebutuhan sapi daerah Jakarta," katanya di Jakarta, Kamis.
Ia menjelaskan daerah seperti Jawa Tengah, Jawa Timur, Nusa Tenggara Timur dan Nusa Tenggara Barat telah siap memasok daging sapi dan kuota distribusi masing-masing daerah ditentukan setelah rapat dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
"Februari nanti akan ada penandatanganan kesanggupan serta rapat dengan (Pemerintah Provinsi) DKI Jakarta, mereka butuhnya berapa dan daerah siap untuk memasok berapa," ujarnya.
Dengan situasi tersebut, Suswono memastikan stok daging sapi telah memenuhi kuota sehingga impor daging sapi tidak lagi dibutuhkan untuk memenuhi permintaan masyarakat.
"Sekarang ini gunakan dulu sapi lokal, jangan selalu solusinya menambah impor, karena ekses tambahan impor yang tidak proporsional akan menekan harga di tingkat peternak," katanya.
Terkait kasus penyuapan terkait impor daging sapi, Suswono mengatakan seharusnya hal tersebut tidak terjadi karena masalah kuota impor telah diputuskan pada lintas kementerian.
"Ini yang minta impor banyak sementara jumlah kuotanya terbatas, tahun ini kita alokasikan 80 ribu ton, tinggal siapa dapat berapa, itu ditentukan dalam lintas kementerian," ujarnya.
Suswono juga menginstruksikan kepada para jajarannya untuk membantu kerja Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam mengungkap kasus penganggaran impor daging sapi ini.
"Saya sudah perintahkan Dirjen Peternakan supaya berikan fasilitas penuh pada KPK, bantu KPK mengungkap apa yang terjadi. Saya mendukung pengungkapan transparan dan jelas, lebih cepat lebih baik supaya `clear`," katanya.
Pemerintah telah menetapkan kuota impor daging sapi pada 2013 mencapai 80 ribu ton. Kebutuhan daging sapi pada 2013 diperkirakan mencapai 500 ribu ton, atau naik 16 ribu ton dari kebutuhan tahun 2012 yang mencapai 484 ribu ton.
(S034/E011)
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013