Indeks MSCI untuk saham Asia-Pasifik di luar Jepang merosot 0,56 persen ke level terendah dua bulan di 505,35 poin
Singapura (ANTARA) - Saham Asia jatuh ke level terendah dua bulan pada awal perdagangan Kamis, dan dolar AS naik karena kebuntuan dalam negosiasi untuk menaikkan plafon utang AS membuat investor waspada terhadap aset-aset berisiko karena pukulan terhadap ekonomi global akan terjadi jika pemerintah AS gagal bayar.

Indeks MSCI untuk saham Asia-Pasifik di luar Jepang merosot 0,56 persen ke level terendah dua bulan di 505,35 poin, dengan indeks S&P/ASX 200 Australia terpangkas 0,78 persen. Nikkei Jepang tetap menjadi pengecualian untuk wilayah tersebut, menguat 0,32 persen.

Saham-saham unggulan China CSI 300 melemah 0,01 persen, sementara indeks Hang Seng Hong Kong jatuh 1,0 persen pada awal perdagangan.

Negosiator untuk Presiden Demokrat Joe Biden dan anggota kongres utama dari Partai Republik Kevin McCarthy mengadakan apa yang disebut kedua belah pihak sebagai pembicaraan produktif pada Rabu (24/5/2023) saat mereka berlomba untuk mencapai kesepakatan menaikkan plafon utang.

Tetapi tanpa resolusi yang terlihat, para pedagang tetap mewaspadai kemungkinan gagal bayar dan bencana dengan Menteri Keuangan AS Janet Yellen mempertahankan awal Juni sebagai tenggat waktu gagal bayar plafon utang.

Lembaga pemeringkat kredit Fitch menempatkan peringkat Amerika Serikat dalam pengawasan terhadap kemungkinan penurunan peringkat pada Rabu (24/5/2023) malam, semakin meredam sentimen.

"Perkembangan ini menimbulkan momok kemungkinan penurunan peringkat dari peringkat kredit tingkat atas, dipicu oleh kebuntuan yang terus-menerus atas plafon utang AS dan ancaman gagal bayar AS yang membayangi," kata Anderson Alves, seorang pedagang di ActivTrades.

"Kekhawatiran ini telah memicu volatilitas pasar dan menanamkan kehati-hatian di antara lembaga pemeringkat dan investor."

Indeks-indeks utama Wall Street berakhir lebih rendah semalam karena kekhawatiran plafon utang.

E-mini berjangka untuk S&P 500 naik 0,38 persen, sementara Nasdaq berjangka melonjak 1,4 persen pada jam-jam awal Asia setelah Nvidia Corp memperkirakan pendapatan kuartal kedua lebih dari 50 persen di atas perkiraan Wall Street.

Perusahaan semikonduktor itu mengatakan sedang meningkatkan pasokan untuk memenuhi lonjakan permintaan cip kecerdasan buatannya, yang digunakan untuk mendukung ChatGPT dan banyak layanan serupa.

Sementara itu, pejabat Federal Reserve "secara umum setuju" bulan lalu bahwa kebutuhan untuk kenaikan suku bunga lebih lanjut "telah menjadi kurang pasti," menurut risalah pertemuan 2-3 Mei ketika suku bunga kebijakan dinaikkan seperempat poin persentase menjadi 5,00-5,25 persen. Beberapa pejabat mengatakan bahwa kenaikan itu mungkin yang terakhir.

Ray Attrill, kepala strategi valas di National Australia Bank, mengatakan risalah tersebut mencerminkan sifat yang agak terbelah dari sebagian besar komentar pertemuan pasca-Mei dari sejumlah pejabat Fed.

"Mereka yang menganjurkan agar Fed tidak melakukan (kenaikan) pada 5,0-5,25 persen saat ini tampaknya terbuka untuk setidaknya jeda pada Juni," kata Attrill, dikutip dari Reuters.

Pasar sekarang memperkirakan peluang 33,6 persen dari kenaikan 25 basis poin pada Juni, dibandingkan dengan 28 persen minggu lalu, menurut alat CME FedWatch.

Imbal hasil pada obligasi pemerintah AS 10-tahun naik 2,9 basis poin menjadi 3,748 persen, sedangkan imbal hasil pada obligasi pemerintah 30-tahun naik 2,6 basis poin menjadi 3,992 persen. Imbal hasil obligasi AS dua tahun, yang biasanya bergerak sejalan dengan ekspektasi suku bunga, naik 5,3 basis poin menjadi 4,396 persen.

Investor menghindari utang dengan risiko tidak dibayar jika Departemen Keuangan AS kehabisan uang tunai. Imbal hasil surat utang yang jatuh tempo pada 1 Juni naik setinggi 7,3710 persen semalam.

Di pasar mata uang, indeks dolar, yang mengukur mata uang AS terhadap enam mata uang lainnya, naik 0,154 persen, menyentuh puncak baru dua bulan di 104,01.

Yen melemah 0,11 persen menjadi 139,62 per dolar, sementara sterling terakhir turun 0,14 persen menjadi diperdagangkan pada 1,2347 dolar.

Minyak mentah AS turun 0,35 persen menjadi diperdagangkan pada 74,08 dolar AS per barel, dan Brent turun 0,22 persen menjadi diperdagangkan pada 78,19 dolar AS per barel.

Baca juga: IHSG melemah jelang pengumuman hasil rapat Bank Indonesia
Baca juga: Saham Eropa dibuka merosot 1,0 persen karena risiko global memburuk
Baca juga: Saham Asia merosot di tengah ketidakpastian negosiasi plafon utang AS

Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2023