21 hingga 26 April 2013.
Tua Pejat (ANTARA News) - Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat (Sumbar), berencana menggelar Festival Surfing tingkat Asia di Selatan Pulau Sipora pada pertengahan April 2013.
Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kepulauan Mentawai, Desti Seminora, di Tua Pejat, Senin, mengatakan, kegiatan bertaraf internasional tersebut sudah dipersiapkan sejak tahun lalu.
"Untuk pelaksanaannya, kami sudah berkoordinasi dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumbar tentang rencana tersebut,"kata dia.
Dia mengatakan, Festival Surfing tersebut rencananya akan dimulai dari tanggal 21 hingga 26 April 2013.
"Sampai saat ini, calon peserta telah banyak datang ke sini dan sebelum itu mereka juga dapat menikmati keindahan alam bumi Sikerei dan menikmati ombak Mentawai yang memikat," tutur dia.
Selain itu, kegiatan tersebut juga telah mendapat dukungan dari pihak Kementerian Kebudayaan Pariwisata Ekonomi Kreatif dan akan dapat mendorong pertumbuhan pariwisata di Mentawai.
"Peserta yang akan mengikuti Festival Surfing ini berasal dari negara Asia, tapi juga tidak tertutup bagi peserta yang datang dari Australia, Amerika dan negara Eropa lainnya," kata dia.
(KR-MLN)
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013