Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita kriminalitas kemarin, penangkapan pelaku tawuran di Jakarta Timur hingga pengungkapan penipuan jasa titip beli (jastip) tiket Coldplay diharapkan menjadi pelajaran, sehingga dirangkum kembali untuk pembaca di pagi hari sebagai berikut:

Lima pelajar hendak tawuran ditangkap polisi di Jakarta Timur

Tim Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Timur menangkap lima orang pelajar karena diduga akan tawuran di Taman Pemakaman Umum (TPU) Malaka II, Rawa Wadas, Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa petang.

"Lima pelajar yang ditangkap ini ingin melaksanakan aksi tawuran, janjian dengan sekolah lainnya di sekitar TPU Malaka II, Rawa Wadas," kata Kanit Tim Perintis Presisi Polres Metro Jaktim Iptu Rano Mardani di Mapolsek Duren Sawit.

Baca selengkapnya

Polisi tangkap pelaku penganiayaan hingga tewas di Jakbar

Polisi menangkap A, pelaku penganiayaan hingga tewas terhadap korban berinisial MA pada Selasa dinihari di Kembangan, Jakarta Barat.

"Dilaporkan bahwa sebelumnya (antara pelaku dan korban) berkelahi," kata Kapolsek Kembangan Kompol Ubaidillah saat dihubungi di Jakarta.

Baca selengkapnya

Polisi harap masyarakat ambil pelajaran dari penipuan tiket Coldplay
​​​​​​​
Polda Metro Jaya berharap masyarakat mengambil pelajaran dari kasus penipuan jasa titip (jastip) tiket konser band Coldplay yang mengakibatkan puluhan korban dan kerugian ratusan juta rupiah.

"Tentunya kami berharap ini menjadi suatu pelajaran bagi kita bersama terutama pada masyarakat, kami mengedukasi terkait dengan hal-hal yang sifatnya perkembangan teknologi, " kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko saat dihubungi di Jakarta, Selasa.

Baca selengkapnya

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2023