Copenhagen (ANTARA) - Denmark ingin menjadi tuan rumah konferensi tingkat tinggi (KTT) pada Juli untuk mengupayakan perdamaian antara Ukraina dan Rusia.

Namun kata Menteri Luar Negeri Denmark Lars Lokke Rasmussen, KTT tersebut perlu melibatkan India, China, dan Brazil.

"Sebagai permulaan, kami perlu berupaya menciptakan sebuah komitmen global guna mengatur pertemuan seperti ini," kata sang menteri kepada wartawan di sela-sela acara Dewan Urusan Luar Negeri Uni Eropa di Brussel, Senin.

Sebuah KTT perdamaian dianggap seharusnya tidak hanya diwakili oleh negara-negara sekutu Ukraina.

"Penting untuk membangun ketertarikan dan keterlibatan dari negara-negara seperti India, Brazil dan China," kata Lokke Rasmussen.

Ia menambahkan bahwa sukar bagi dirinya untuk melihat partisipasi Rusia dalam KTT seperti ini.

"Bila Ukraina dapat meluangkan waktu untuk datang ke pertemuan seperti ini, hal itu akan fantastis. Dan kemudian Denmark sudah jelas ingin menjadi tuan rumah dari pertemuan tersebut," katanya.

Sumber: Reuters

Baca juga: Ukraina terima rudal Harpoon dan meriam howitzer dari Denmark, AS

Baca juga: Denmark akan latih tentara Ukraina di Inggris

G7 bergulat hadapi ketegangan di Ukraina dan Taiwan

Penerjemah: M Razi Rahman
Editor: Tia Mutiasari
Copyright © ANTARA 2023