"Daya tarik yang sangat unik karena ada kuliner, produk kerajinannya ada juga tari-tariannya," kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno saat meresmikan Desa Wisata Tari Rebo di Sungailiat, Jum'at.
Ia mengatakan dengan keunikan dari Desa Wisata Tari Rebo itu bisa mendorong pembangunan SDM pariwisata di daerah itu.
"Dengan kehadiran Desa Wisata Tari Rebo ini kita harus membangun SDM pariwisata disini sehingga bisa mengangkat ikon-ikon lokal dan Desa Tari Rebo," katanya.
Ia mengharapkan dengan diresmikannya Desa Wisata Tari Rebo bisa membuat SDM di Babel semakin meningkat.
Ia menambahkan pihaknya akan membuat tim khusus untuk memberikan pelatihan dan pendampingan untuk mengembangkan Desa Wisata Tari Rebo agar bisa menjadi destinasi wisata berskala nasional.
"Jadi harapannya melalui upaya-upaya yang kita lakukan Desa Wisata Tari Rebo bisa menjadi destinasi wisata unggulan baik di Babel maupun nasional," katanya.
Baca juga: Desa Wisata Tari Rebo dan Terong di Babel masuk 75 besar ADWI 2023
Baca juga: Bangka Belitung, "surga" di barat Indonesia
Pewarta: Kasmono/Candrika Purnama Dewi
Editor: Nurul Aulia Badar
Copyright © ANTARA 2023