Presiden juga menginstruksikan agar BNPB mendukung upaya Pemprov DKI dalam upaya penanggulangan bencana banjir"
Jakarta (ANTARA News) - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah melaporkan kondisi perkembangan banjir terkini kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono Kamis pagi ini.


"Kepada Kepala BNPB Syamsul Maarif, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyampaikan bahwa tidak masalah jika Istana terendam banjir asalkan masyarakat terlindungi," kata Kepala Pusat Data dan Informasi BNPB Sutopo Purwo Nugroho di Jakarta, Kamis.

Presiden berpesan kepada BNPB bahwa upaya penanggulangan banjir segera dilakukan dengan mengerahkan seluruh potensi nasional yang ada.


"Presiden juga menginstruksikan agar BNPB mendukung upaya Pemprov DKI dalam upaya penanggulangan bencana banjir," katanya.

BNPB juga melaporkan tinggi muka air Sungai Ciliwung terus naik. "Debit air di Manggarai terukur 1.020 centimeter atau jauh diatas batas siaga satu yaitu 950 centimeter," kata Syamsul.


(W004)

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013