Jakarta (ANTARA News) - Mantan menteri pemuda dan olahraga Andi Mallarangeng saling melempar pujian dengan penggantinya Roy Suryo saat lepas sambut di Wisma Kempora Jakarta, Selasa.

Andi Mallarangeng yang didaulat memberikan sekapur sirih pada cara lepas sambut itu memuji penggantinya sebagai tokoh serba bisa, meski lulusan Komunikasi tetapi bisa menjadi ahli IT.

Selain memuji pria yang sebelumnya menjadi anggora DPR RI ini, Andi juga bercerita jika dirinya adalah murid dari ibu sang Menpora baru itu saat duduk di bangku SMP.

"Dulu ibu dik Roy ini adalah guru saya. Beliau pasti senang jika muridnya digantikan putranya," kata Andi Mallarangeng yang langsung disambut meriah oleh seluruh tamu yang hadir.

Lepas sambut Menpora selain dihadiri oleh Andi Mallarangeng serta menteri baru juga dihadiri oleh Pelaksana Tugas Menpora Agung Laksono beserta istri. Hanya saja pria yang juga menjabat Menko Kesra itu tidak sampai acara selesai.

Setelah Andi Mallarangeng memberikan sekapur sirih kini giliran istrinya yaitu Vitri Mallarangeng. Vitri mengaku dirinya adalah kakak kelas Roy Suryo saat kuliah jurusan Komunikasi UGM.

"Kami sama-sama di Komunikasi UGM. Kalau saya angkatan 1983 kalau dik Roy angkatan 1986," katanya dengan senyum khasnya.

Dalam acara lepas sambut, Andi Mallarangeng dan istri memberikan cendera mata kepada Roy Suryo yang didampingi istrinya yaitu Ismarindayani Priyanti.

Cendera mata yang diberikan oleh mantan juru bicara Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu berupa seragam Kempora yang berwarna merah putih.

Setelah memberikan cendera mata, mantan orang nomor satu di Kempora itu langsung berjabat tangan dengan erat serta salam komando dengan Menpora Roy Suryo yang disaksikan langsung oleh para istri.

Andi berpesan Menpora baru bisa mengemban amanah yang telah diberikan dengan sebaik-baiknya serta membawa olahraga Indonesia jauh lebih maju dibandingkan saat ini.

"Semuanya harus memberikan dukungan termasuk wartawan. Tugas yang ada di depan mata dan paling sulit adalah PSSI. Tapi saya yakin Menpora yang baru bisa menyelesaikannya," kata Andi Mallarangeng.

Sementara Menpora Roy Suryo mengatakan akan berusaha memberikan yang terbaik dan akan melaksanakan program yang sebelumnya dirintis oleh pendahulunya, Andi Mallarangeng serta Pelaksana Tugas Menpora Agung Laksono.

"Setelah ini saya akan langsung melakukan koordinasi dengan deputi-deputi yang ada di Kempora. Hasil koordinasi akan kami jadikan dasar untuk langkah selanjutnya," katanya.

Khusus untuk olahraga, Roy Suryo berjanji tidak akan menjadikan salah satu cabang olahraga sebagai anak emas. Semua cabang olahraga akan diberlakukan sama termasuk olahrahga air hingga otomotif.

(B016)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013