BCA Digital berharap dengan kerja sama ini dapat memperluas pinjaman ke masyarakat Indonesia....
Jakarta (ANTARA) - PT Bank BCA Digital resmi berkolaborasi dengan PT Artha Dana Teknologi (Indodana) untuk menyalurkan pinjaman dana tunai (cash loan) melalui aplikasi Indodana yang dapat mulai diakses pada 27 April 2023.
Direktur Utama PT Bank Digital BCA Lanny Budiati menyampaikan kolaborasi tersebut bertujuan mempermudah masyarakat Indonesia yang lebih luas untuk mengakses pinjaman dalam bentuk cash loan
“BCA Digital berharap dengan kerja sama ini dapat memperluas pinjaman ke masyarakat Indonesia dengan membantu kebutuhan keuangan mereka. Pinjaman yang diberikan dapat diakses dengan mudah, cepat dan aman melalui aplikasi Indodana,” kata Lanny dalam keterangan resmi, Rabu.
Melansir laman DataIndonesia, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyampaikan jumlah penyaluran pinjaman online melalui fintech lending mencapai Rp225,55 triliun pada 2022 atau naik sebesar 44,6 persen jika dibandingkan pada periode 2021.
Direktur Indodana Jerry Anson mengatakan kolaborasi Indodana dengan BCA Digital menjadi langkah strategis untuk memperkuat perekonomian Indonesia.
Menurutnya, animo masyarakat Indonesia untuk melakukan transaksi secara daring semakin meningkat pasca pandemi, sehingga pengajuan pinjaman di industri fintech lending turut meningkat.
“Kami mengapresiasi kepercayaan BCA Digital melalui kolaborasi dalam bentuk kredit digital atau penerusan pemberian fasilitas pinjaman (channeling) bersama Indodana. Kolaborasi ini menjadi langkah tegas Indodana berkontribusi aktif meningkatkan inklusi keuangan,” ujar Jerry.
Untuk dapat mengakses dana pinjaman dari Indodana, nasabah dapat mengajukan dengan membuat akun pada aplikasi Indodana yang telah melalui proses verifikasi menggunakan nomor telepon.
Baca juga: BCA Digital targetkan tambah 20 ribu nasabah dari kerjasama dengan MRT
Baca juga: BCA Digital gandeng aplikasi Indodana salurkan pinjaman dana tunai
Pewarta: Sanya Dinda Susanti
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023