Palangka Raya (ANTARA) - Anggota DPR RI Agustiar Sabran meminta masyarakat di Provinsi Kalimantan Tengah agar menjaga kerukunan antarumat beragama menjelang tahun politik 2024.

"Mari kita jaga kerukunan antarumat beragama di Kalteng jelang tahun politik, apalagi situasi di Kalteng sangat kondusif dari berbagai gangguan yang menonjol," kata Agustiar di Palangka Raya usai menghadiri acara halal bihalal yang diselenggarakan Pengurus Cabang (PC) Nahdlatul Ulama (NU) Kota Palangka Raya, Selasa.

Ia mengatakan selama ini masyarakat di provinsi yang memiliki luas dua kali dari Pulau Jawa tersebut sangat terjaga kondisinya.

Bahkan, katanya, masyarakatnya sudah cerdas dan tidak mudah diprovokasi dengan berbagai hal, salah satunya dengan adanya perbedaan-perbedaan, baik dalam politik maupun hal apa saja.

"Pemerintah setempat, stakeholder lainnya, para tokoh agama, dan adat di Kalteng harus bersama-sama menjaga suasana kondusif keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), jangan sampai daerah menjadi gaduh sehingga dapat merugikan semua pihak," ucapnya.

Agustiar yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kalteng itu mengajak warga agar menyukseskan tahapan-tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang saat ini terus dilakukan penyelenggara, seperti KPU provinsi dan kabupaten/kota di daerah ini.

"Saya mengajak warga Kalteng bersama-sama menyukseskan tahapan demi tahapan pemilu yang saat ini sudah berjalan dengan baik sehingga nanti terpilih pemimpin yang berkualitas dan selalu membela rakyat kecil," ungkapnya.

Agustiar Sabran dalam acara halal bihalal di PC NU Kota Palangka Raya membagikan paket sembako kepada puluhan anak yatim, lansia, dan orang-orang tidak mampu dari gaji yang disisihkan.

Baca juga: Anggota DPR minta pemda di
 Kalteg fokus perkuat ketahanan pangan

Baca juga: Anggota DPR RI: Perusahaan wajib sejahterakan buruh


Tidak hanya itu, Agustiar memberikan bantuan uang sebesar Rp20 juta untuk membantu pemasangan paving blok di tanah tempat acara PC NU Kota Palangka Raya sehingga bermanfaat bagi organisasi Islam tersebut.

Pewarta: Adi Wibowo
Editor: Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2023