Selain itu tidak ada kapal yang sandar karena menyesuaikan dermaga empat dan lima Pelabuhan Merak yang juga tutup akibat cuaca buruk,"Kalianda (ANTARA News) - PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni menutup sementara dermaga empat dan lima pelabuhan itu karena alun laut terlalu deras hingga menyebabkan kapal sulit sandar.
"Selain itu tidak ada kapal yang sandar karena menyesuaikan dermaga empat dan lima Pelabuhan Merak yang juga tutup akibat cuaca buruk," kata Manajer Operasional PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni, Heru Purwanto di Bakauheni, Rabu malam.
Ia mengatakan kondisi perairan kurang mendukung, selain alun laut, gelombang dan embusan angin sangat kencang yang membuat kapal sulit merapat ke dermaga
Menurut dia, dermaga empat dan lima akan dibuka kembali jika kondisi perairan sudah membaik minimal alun laut sudah agak reda hingga mendukung untuk layanan penumpang.
Meski demikian, layanan penyeberangan tidak terganggu karena penumpang masih dapat menyeberang melalui dermaga satu, dua dan tiga dan dapat berlangsung optimal.
Namun, untuk kendaraan truk sebagian masih tertahan di areal parkir dermaga itu menunggu diseberangkan ke Pelabuhan Merak Banten.
(KR-KTA/M019)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013