Kami berbicara tentang hubungan Indonesia dan Singapura, termasuk bagaimana menghadapi ASEAN Community 2015, apakah masing-masing siap. Dan, kesimpulannya adalah harus dilakukan tahap demi tahap,"

Singapura (ANTARA News) - Mantan Wapres Jusuf Kalla bertemu dengan Wakil Perdana Menteri Singapura Teo Chee Hean, Rabu, guna membahas persoalan menghadapi Komunitas ASEAN.

"Kami berbicara tentang hubungan Indonesia dan Singapura, termasuk bagaimana menghadapi ASEAN Community 2015, apakah masing-masing siap. Dan, kesimpulannya adalah harus dilakukan tahap demi tahap," kata Jusuf Kalla di Singapura, Rabu malam.

Kalla mengatakan bahwa hubungan kedua negara, khususnya dalam bidang perekonomian, harus terus bekerja sama membangun kekuatan di kawasan regional.

Di tengah krisis ekonomi yang melanda negara-negara Barat, seperti kawasan Eropa, ASEAN dapat terus bertahan di kawasan.

"Walaupun kami dapat mendorong konsumsi domestik, bagaimanapun kami tetap memerlukan impor dan impor memerlukan ekspor," jelasnya.

Oleh karena itu, dia menyampaikan kepada Wakil PM Singapura bahwa ASEAN memerlukan standar agar secara umum kawasan tersebut tidak dipermainkan.

Jusuf Kalla berada di Singapura selama dua hari, Rabu dan Kamis (10/1), guna memenuhi undangan Pemerintah Singapura.

Pada hari Kamis, Kalla akan menyampaikan pidato utama dalam pertemuan ekonomi tahunan Regional Outlook Forum 2013, yang diselenggarakan oleh Institute of Southeast Asian Studies (Iseas), di Hotel Shangri-la Singapura.

Usai menyampaikan pidatonya, Kalla akan melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri Singapura di Istana PM di kawasan Orchard.
(F013/D007)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013