...karena (saya) belum tahu plat nomornya akan datang dari mana

Jakarta (ANTARA News) - Menteri BUMN Dahlan Iskan menyebut plat nomor "DI 19" pada mobil listrik Tucuxi merupakan aksesoris dan bukan plat nomor resmi dari kepolisian.

"Itu bukan plat nomor, itu aksesori karena (saya) belum tahu plat nomornya akan datang dari mana," kata Dahlan dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa.

Dahlan mengatakan aturan terkait mobil listrik berikut plat nomor resmi untuk kendaraan itu belum ada sehingga otoritas yang harus mengeluarkan nomor kendaraan pun belum diketahui.

"Itu seperti Anda nempel di situ nama 'Mick Jagger' atau apa. Kalau plat nomor itu ada tanggal dan nomor polisi," kata Dahlan menjawab pertanyaan sejumlah wartawan.

Atas penggunaan "plat nomor" pada mobil ciptaan Danet Suryatama itu, Dahlan menyatakan, "Kalau itu dianggap pelanggaran saya siap terima."

Dahlan mengaku uji coba mobil listrik Tucuxi dari Solo menuju Magetan pada Minggu (6/1) lalu memang pelanggaran, tapi bukan tindakan kejahatan.

"...dan bukan untuk gagah-gagahan atau kepuasan pribadi. Ini sebuah uji coba untuk ilmu pengetahuan, saya tidak malu," kata Dahlan.
(I026)

Pewarta: Imam Santoso
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013