Paris (ANTARA News) - Bintang film Prancis, Gerard Depardieu, membantah meninggalkan negaranya karena alasan pajak dan mengatakan meski sudah memiliki paspor Rusia dia masih orang Prancis.

Dalam sebuah wawancara dengan saluran olahraga L`Equipe 2, wawancara pertamanya sejak perselisihan soal keputusannya untuk membeli rumah di perbatasan Belgia pada Desember lalu, Depardieu mengatakan kalau mau menghindari pajak maka dia akan pergi lebih awal.

"Saya memiliki paspor Rusia, tetapi saya tetap orang Prancis dan saya mungkin akan memiliki kewarganegaraan ganda dengan Belgia. Tapi jika saya ingin melarikan diri dari petugas pajak seperti kata media Prancis, maka saya akan melakukannya sejak dulu," katanya.

Pemimpin pemerintahan Prancis sebelumnya menuduh aktor berusia 63 tahun yang membintangi film laris seperti "Cyrano de Bergerac" dan "Green Card" itu mencoba untuk menghindari tarif pajak baru yang diusulkan bagi para jutawan.

Namun dalam surat kepada Perdana Menteri Jean-Marc Ayrault bulan lalu, Depardieu mengatakan dia meninggalkan Prancis karena sekarang keberhasilan sedang dihukum di Prancis.

Usulan asli Hollande untuk memberlakukan pajak penghasilan sebesar 75 persen bagi orang dengan pendapatan lebih dari 1 juta euro atau 1,31 juta dolar AS telah dimentahkan oleh Mahkamah Konstitusi Perancis.

Dia mengatakan akan terus maju dengan usul penaikan pajak bagi golongan kaya namun masih belum jelas apakah rancangan pajak yang telah diamandemen itu akan tetap ditujukan pada para jutawan.

(G003)

Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013