Jakarta (ANTARA News) - Alcatel akan mengenalkan tiga ponsel One Touch Android terbaru di ajang Consumer Electronics Show di Las Vegas, Amerika Serikat, pekan ini.
Tiga smartphone itu Idol, Ultra Idol, dan Scribe HD berlayar 5 inci, kata blog teknologi Android Central dalam laporannya, Senin.
Idol diklaim Alcatel sebagai ponsel teringan dengan bobot hanya 110 gram, berprosesor 1.2GHz dual-core, berlayar IPS 4,7 inci, berkamera 8MP di belakang ditambah 2MP di depan, dan menjalankan sistem operasi Andoid Jelly Bean.
Belum jelas apakah Jelly Bean versi 4.1 atau 4.2, tapi hasil jepretan media menunjukkan bahwa ponsel itu terlihat cantik.
Sementara Ultra Idol, mengutip pernyataan Alcatel, adalah ponsel tertipis. Itu sangat tipis hanya 6,45mm, dilengkapi prosesor 1.2GHz dual-core, berkamera sama dengan Idol baik depan maupun belakang, sistem operasinya Jelly Bean, dan layarnya 4,7 inci.
Layar yang ditempelkan di Ultra Idol adalah layar HD AMOLED.
Berbeda dengan Idol dan Ultra Idol, model Scribe HD berlayar lebih lebar, 5 inci. Disematkan chipset MediaTek MT 6589 quad-core di dalamnya.
(*)
Pewarta: Suryanto
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013