Selama ini kita memantau dan mengevaluasi terutama pada Kejurnas terakhir ini. Nama-nama ini yang sering muncul.
Jakarta (ANTARA News) - Pemain bulu tangkis nasional Tommy Sugiarto dan Pia Zebadiah kembali dipanggil masuk ke Pelatnas Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PB PBSI) di Cipayung, Jakarta Timur.
Tommy yang pernah masuk Pelatnas namun memilih keluar tahun 2010 dan Pia yang keluar dari Pelatnas tahun 2011 termasuk dalam daftar 83 atlet yang terpilih masuk ke Pelatnas PB PBSI karena dinilai mampu menjaga prestasi.
"Siap atau tidaknya atlet tergantung bagaimana mereka atau klub menyikapi ini. Niat kita baik untuk meningkatkan kekuatan inti bulu tangkis Indonesia," kata Ketua Sub Bidang Pelatnas PB PBSI Christian Hadinata saat memberikan keterangan pers di Pelatnas Cipayung, Senin.
"Selama ini kita memantau dan mengevaluasi terutama pada Kejurnas terakhir ini. Nama-nama ini yang sering muncul," katanya.
Selain Tommy dan Pia, di antara atlet yang terpilih masuk ke Pelatnas juga ada Simon Santoso, Sony Dwi Kuncoro, Dionysius Hayom Rumbaka, Linda Wenifanetri, Adriyanti Firdasari dan Maria Febe Kusumastuti.
Christian menargetkan seluruh atlet yang terpilih paling lambat masuk Pelatnas akhir Januari 2013 dan akan menjalani masa percobaan selama enam bulan.
(M047)
Pewarta: Monalisa
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013