Berdasarkan data BPS (Badan Pusat Statistik), inflasi pada bulan April di Purwokerto tercatat sebesar 0,27 persen month to month (mtm), sedangkan di Cilacap 0,28 persen mtm.
Purwokerto (ANTARA) - Kenaikan harga daging ayam ras menjadi penyumbang inflasi tertinggi pada bulan April 2023 di Purwokerto dan Cilacap, kata Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Purwokerto Rony Hartawan.
"Berdasarkan data BPS (Badan Pusat Statistik), inflasi pada bulan April di Purwokerto tercatat sebesar 0,27 persen month to month (mtm), sedangkan di Cilacap 0,28 persen mtm," katanya dalam keterangan di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Rabu.
Ia mengatakan inflasi bulan April di Purwokerto tercatat lebih tinggi dari bulan sebelumnya yang sebesar 0,10 persen mtm, pun di Cilacap lebih tinggi dari bulan Maret yang tercatat 0,19 persen.
Baca juga: BPS: Transportasi jadi pendorong terbesar inflasi di Sumbar April 2023
Menurut dia, kenaikan harga pada Kelompok Makanan, Minuman, dan Tembakau menjadi pendorong inflasi utama bulan April 2023 di dua kota tersebut seiring dengan momentum Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Idul Fitri 1444 Hijriah.
"Harga pangan strategis mengalami peningkatan yang terkendali pada momentum HKBN Idul Fitri 1444 H namun tidak setinggi pada momentum HKBN Idul Fitri 1443 H," jelasnya.
Rony mengatakan kelompok utama penyumbang inflasi bulan April 2023 di Purwokerto terdiri atas Kelompok Makanan, Minuman, dan Tembakau sebesar 0,41 persen yang memberikan andil 0,12 persen, Kelompok Transportasi sebesar 0,60 persen dengan andil 0,90 persen, serta Kelompok Perawatan Pribadi dan Jasa Lainnya sebesar 0,46 persen dengan andil 0,03 persen.
Sementara itu di Cilacap, kata dia, kelompok utama penyumbang inflasi bulan April 2023 terdiri atas Kelompok Makanan, Minuman, dan Tembakau sebesar 0,61 persen dengan andil 0,19 persen, Kelompok Transportasi sebesar 0,39 persen dengan andil 0,05 persen, serta Kelompok Perawatan Pribadi dan Jasa Lainnya sebesar 0,55 persen dengan andil 0,4 persen.
"Jika dilihat dari komoditasnya, lima komoditas penyumbang inflasi tertinggi pada bulan April 2023 di Purwokerto terdiri atas daging ayam ras sebesar 0,04 persen, angkutan antarkota 0,03 persen, beras 0,03 persen, tarif kereta api 0,02 persen, dan emas perhiasan 0,02 persen," tegasnya.
Baca juga: NFA : stabilitas pangan kunci inflasi Ramadhan 2023 lebih rendah
Demikian pula di Cilacap, kata dia, daging ayam ras menjadi komoditas penyumbang inflasi tertinggi pada bulan April 2023 karena mencapai 0,06 persen, disusul emas perhiasan sebesar 0,03 persen, bawang merah 0,03 persen, angkutan antarkota 0,03 persen, dan tomat 0,02 persen.
Ia mengatakan inflasi di Purwokerto secara tahun kalender tercatat 1,05 persen year to date (ytd), sedangkan secara tahunan sebesar 4,28 persen year on year (yoy) pada posisi bulan April 2023.
Sementara itu inflasi di Cilacap secara tahun kalender tercatat 1,20 persen ytd, sedangkan secara tahunan sebsar 4,29 persen yoy pada posisi bulan April 2023.
"Bank Indonesia tetap konsisten menjaga inflasi di kisaran sasarannya 3 persen plus minus 1 persen pada tahun 2023," kata Rony.
Pewarta: Sumarwoto
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2023