Juve sudan yakin menang ketika Sebastian Giovinco memberi keunggulan awal pada menit 24 melalui tendangan penalti, sedangkan Sampdoria tujuh menit kemudian harus kehilangan Gaetano Berardi karena akumulasi kartu kuning.
Mauro Icardi lalu mencetak dua gol pada babak kedua untuk Sampdoria yang bangkit dari ketertinggalan.
Tim urutan ketiga klasemen Fiorentina juga mengalami kekalahan di kandang 0-2 dari Pescara, demikian pula Inter Milan yang kalah 0-3 dari Udinese.
Juventus yang mengemas 44 poin dari 19 kali bertanding masih berpeluang meraih titel juara dengan selisih keunggulan lima poin dari Lazio yang mengalahkan Cagliari 2-1 Sabtu lalu, sedangkan Fiorentina dan Inter sama-sama mengumpulkan 35 poin.
(Reuters/A020/Z002)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013